Hidayat-Rivai Paslon Birokrat-Muhammadiyah
Sebagai Bupati Kepulauan Sula dua periode, tentu Ahmad Hidayat Mus memiliki pengalaman yang mumpuni di bidang pemerintahan. Dia juga memperlihatkan keahliannya dalam mengolah perekonomian di Kepulauan Sula sehingga diharapkan mampu memaksimalkan potensi di Maluku Utara.
Dari sisi kemampuan politik, Hidayat juga pernah menjadi Ketua DPRD Maluku Utara yang membuatnya memiliki jaringan cukup luas di kalangan politisi.
Didampingi oleh Rivai Umar yang merupakan mantan Rektor Universitas Khairun Ternate, paslon ini layak diperhitungkan. Selain berpengalaman sebagai seorang profesional dalam pendidikan, Rivai dengan ketokohannya juga diharapkan mampu meraih dukungan dari kalangan Muhammadiyah, organisasi Islam terbesar kedua di Indonesia.
Didukung oleh Partai Golkar dan PPP dengan kekuatan 9 kursi di DPRD membuat Hidayat-Rivai harus bekerja keras untuk menghadapi mesin politik tiga paslon lainnya.
Artinya, paslon ini harus berupaya maksimal untuk menjual figur mengingat keterbatasan mesin politik yang lebih terkoptasi pada massa pemilih beragama Islam.
Belum lagi pasar pemilihnya yang berhimpitan dengan Paslon Burhan-Ishak yang memadukan birokrat dan akademisi.