Kabar24.com, DENPASAR--Pemkab Gianyar bekerja sama dengan BRI Denpasar, NTB, NTT untuk menunjang pelayanan kepada masyarakat berbasis teknologi dan informasi.
Penandatangan kerja sama penggunaan jasa dan produk perbankan ini dilakukan Bupati Gianyar A A Gde Agung Bharata dan Pimpinan Wilayah BRI Denpasar, NTB, NTT Dedi Sunardi, dikutip dari rilis, Kamis (4/1/2018).
Bupati Gianyar AA Gde Agung Bharata mengatakan kerja sama ini untuk juga untuk mendorong penerapan pembayaran nontunai termasuk dalam pelaksanaan pemungutan pajak daerah.
“Pajak daerah memiliki peranan strategis dalam pelaksanaan pembangunan daerah, oleh karena itu dalam melakukan pungutan perlu didukung petugas yang andal serta kesadaran dari wajib pajak,” katanya.
Menurut Bharata untuk pembayaran pajak melalui transaksi nontunai merupakan bagian dari mewujudkan pelayanan yang efektif dan efisien yang didukung teknologi dan informasi yang memudahkan bagi wajib pajak.
“Semua ini nanti akan melancarkan pekerjaan dan lebih akurat. Sekarang tanpa IT kita akan ketinggalan,” katanya.
Bharata berharap kerja sama ini juga bisa diaplikasikan untuk memudahkan pelayanan kepada masyarakat, di antaranya diterapkan di RSU Sanjiwani yang akan segera diresmikan.
Pimpinan Wilayah BRI Denpasar, NTB, NTT Dedi Sunardi mengatakan Pemkab Gianyar merupakan kabupaten pertamakali di Bali yang mengantisipasi penerapan pajak online dengan tujuan memberi kenyamanan dan kemudahan bagi masyarakat untuk melakukan transaksi pajak.
Pemkab Gianyar sangat mendukung program pemerintah pusat dalam penerapan transaksi nontunai di wilayah kerjanya. “BRI mendukung dan memfasilitasi kebutuhan Pemkab Gianyar yang akan melakukan transaksi perbankan berteknologi tinggi,” ujarnya.
Kata dia peneraan teknologi ini memberikan pelayanan yang cepat, mudah, dan akuntabel serta semua traksaksi terekam dengan baik. “Dalam tahapan lebih lanjut, kerjasama ini akan dikembangkan lebih luas,” katanya.