Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Tahapan Kompetisi Keahlian Pemasaran Otopart bagi Siswa SMK

PT Astra Otoparts Tbk bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Komisi Sales Indonesia dan Sales Director Indonesia menggelar kompetisi keahlian pemasaran bagi siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
Komponen otomotif produk UMKM binaan Yayasan Dharma Bakti Astra (YDBA). Ilustrasi/JIBI
Komponen otomotif produk UMKM binaan Yayasan Dharma Bakti Astra (YDBA). Ilustrasi/JIBI

Kabar24.com, JAKARTA- PT Astra Otoparts Tbk bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Komisi Sales Indonesia dan Sales Director Indonesia menggelar kompetisi keahlian pemasaran bagi siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

Kompetisi dengan slogan Saya Jago Sales diiikuti para siswa-siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dari 25 kota di Indonesia tersebut dilaksanakan dalam 3 tahap hingga puncaknya yakni grand final Aspira -SMK Sales Awards 2018.

Setiap SMK dapat mengirimkan sebanyak mungkin kelompok peserta yakni untuk setiap kelompok beranggotakan 5 orang peserta itu harus sudah mendaftar ke panitia penyelenggara secara online pada 18 September -25 Oktober 2017.

Direktur Astra Otoparts, Yusak Kristian, mengatakan pihaknya yakin selama mengikuti Aspira-SMK Sales Awards 2018 para peserta dapat meningkatkan keterampilan dan kepercayaan diri untuk memasuki dunia kerja.

“Meningkatkan keterampilan dan kepercayaan diri siswa siswi SMK untuk masuk ke dunia kerja dan pelaku industri juga akan memperoleh lulusan SMK yang sudah lebih kompeten dalam menjual,” katanya, Kamis (28/9/2017).

Menurutnya, kompetisi tahap pertama  Aspira-SMK Sales Awards 2018 akan dilaksanakan pada 1 November-31 Desember 2017 dengan kriteria penilaian meliputi antara lain omset penjualan, dan presentasi produk.

Selanjutnya peserta juga dinilai keaktifan dan kreatifitas nya dalam pemanfaatan media sosial dan penilaian dari tim panitia selama kompetisi berlangsung.

Dia menjelaskan kompetisi kali ini ada 3 kategori produk unggulan Aspira yang akan dijual oleh para peserta kompetisi. Ketiga kategori itu yang Pertama, ialah Aspira Premio sebagai merek ban motor yang diproduksi di Indonesia.

Kategori Kedua adalah Aspira Battery berupa jenis aki kering (maintenance free) yang berbeda dengan aki konvensional, karena tidak perlu penambahan air dan pengecekan rutin ketika dipakai.

Sedangkan kategori Ketiga ialah Aspira Part dengan dua varian produk yakni kampas rem terdiri dari 2 jenis, yaitu rem cakram (pad set) dan rem tromol (brake shoe) yang memiliki jarak lebih pendek untuk pengereman kendaraan bermotor.

Adapun kompetisi tahap kedua akan dilakukan pada 8 Januari-9 Februari 2018 dengan kriteria omset penjualan, kreatifitas dan keaktifan pemanfaatan media sosial serta penilaian dari tim panitia selama kompetisi berlangsung.

Penilaian kualifikasi Tahap Kedua dilaksanakan pada 12-15 Februari 2018 dan 16 Februari 2018 yang bagi kelompok yang memenuhi kualifikasi babak 10 besar akan diumumkan via Website www.sayajagosales.co.id.

Selanjutnya, kesepuluh finalis yang terpilih akan mewakili kota/propinsi dan bersaing menuju Tahap ketiga dan Grand Final Aspira - SMK Sales Award 2018 yang berlangsung pada 17 Februari-23 Februari 2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nurudin Abdullah
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper