Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bali Jadi Tuan Rumah Lomba Debat Pelajar Skala Internasional

Indonesia berkesempatan menjadi tuan rumah World Schools Debating Championship (WSDC) yang akan diselenggarakan pada 1-11 Agustus 2017 di Bali.
Ilustrasi pelajar/Antara-Basri Marzuki
Ilustrasi pelajar/Antara-Basri Marzuki

Kabar24.com, JAKARTA - Indonesia berkesempatan menjadi tuan rumah World Schools Debating Championship (WSDC) yang akan diselenggarakan pada 1-11 Agustus 2017 di Bali.

Direktur Pembinaan SMA Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Purwadi Sutanto mengatakan perhelatan internasional ini akan diikuti oleh 456 peserta dari 52 negara.

WSDC merupakan ajang kompetesi debat parlementer yang mempertemukan para siswa jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) dan sederajat, dari seluruh negara peserta untuk bertanding dan memperebutkan gelar juara dunia.

Tujuannya agar para siswa dapat melakukan analisa tentang berbagai persoalan dan mengemukakannya secara rasional.

“Perhelatan ini sangat bergengsi, maka kita harus mempersiapkan dan menjaga nama baik Indonesia, terutama dalam penyelenggaraannya, harus ditata dengan baik agar sukses” tuturnya dalam keterangan resmi Sabtu (29/7/2017).

Dia melanjutkan empat siswa terbaik yang dikirimkan untuk mengikuti lomba debat Bahasa Inggris skala internasional ini telah melewati seleksi lomba debat Bahasa Inggis Tingkat Nasional dan Pembinaan tahun 2016.

Mereka adalah Ngurah Gede Satria Aryawangsa dari SMAN 4 Denpasar, Bali; Nicholas Christianto dari SMAK 2 Petra Surabaya; serta Gracesenia Cahayadinata dan Stephanie Elizabeth Purwanto dari SMA Pelita Harapan, Tangerang, Banten.

Tema utama WSDC tahun ini adalah Listen to Diversity, Speak of Harmony. Pemilihan Bali sebagai lokasi acara dengan pertimbangan suasana Bali yang kental akan budaya dan pariwisata yang indah sangat sesuai dengan tema yang didadakan WSDC yaitu harmoni mengenai gaya hidup masa kini, pendidikan berkualitas, suasana alam yang menarik dan budaya bersejarah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper