Kabar24.com, JAKARTA — Ketua DPD Oesman Sapta Odang ikut mengomentari status Ketua DPR Setya Novanto yang baru saja ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus proyek megakorupsi proyek kartu tanda penduduk berbasis elektronik (KTP-El).
Oesman atau yang akrab dipanggil OSO mengaku belum mengetahui detail kasus yang menimpa Setya, namun dia mengajak seluruh pihak untuk menunggu proses hukum.
“Saya prihatin ya, tapi saya kan belum tahu kasus ini seperti apa. Saya enggak mengerti, karena ini menyangkut masalah hukum. Saya kan orang politik bukan orang hukum,” katanya, di Kantor Wakil Presiden, Selasa (18/7/2017).
Dia melanjutkan, "Seperti saya bilang itukan perbuatannya dia saya enggak tau, kebenarannya belum ada kepastian hukum, ya kita tunggu lah sedikit.”
Menurutnya, Setya Novanto telah menghargai proses hukum dengan bersikap kooperatif selama penyelidikan. Namun, dia berpesan kepada Ketua Umum Partai Golkar tersebut agar lebih bersabar.
“Saya pesan kepada Setnov supaya sabar dulu lah. Dia kan sudah melakukan apa yang diinstruksikan KPK. Dia datang pemanggilan dia dijadikan tersangka enggak komplain. Tinggal nanti proses hukumnya yah,” jelasnya.