Kabar24.com, JAKARTA - Abraham Lincoln, George Washington, dan Franklin D. Roosevelt berada di peringkat tiga besar paling top Presiden AS.
Sementara itu, Barack Obama menempati peringkat ke-12 dari 43 presiden AS. Berdasarkan survei peringkat kepemimpinan presiden yang dirilis Reuters, Sabtu (18/2/207), Theodore Roosevelt dan Dwight Eisenhower masuk lima besar.
Survei tersebut merupakan survei kali ketiga setelah survei pertama digelar pada 2000 dan survei kedua pada 2009. Survei yang berisi soal sumbangan kepemimpinan presiden AS itu melibatkan 91 sejawaran kepresidenan sebagai peserta survei.
"Sekali lagi tiga besar adalah Lincoln, Washinton, dan FDR. Untuk pertama kalinya, Obama berada di urutan ke-12, cukup mengesankan," kata Douglas Brinkley, profesor sejarah di Rice University.
Obama yang meninggalkan Gedung Putih pada Januari tersebut, berada di urutan ketiga dalam kategori usaha mewujudkan keadilan yang setara dan berada di urutan ke-39 dalam kategori hubungan dengan kongres.
Andrew Johnson, Franklin Pierce, dan James Buchanan berada di peringkat teruruk dalam sejarah AS, bahkan lebih rendah dari William Henry Harrison yang menjabat sebagai presiden AS hanya satu bulan.