Kabar24.com, BEIJING - Perdana Menteri China Li Keqiang pada Jumat (17/2/2017) mengirim pesan belasungkawa kepada PM Pakistan Nawaz Sharif atas serangan teroris mematikan di Provinsi Sindh, selatan Pakistan.
Pihak berwenang Pakistan mengatakan ledakan bunuh diri Kamis (16/2/2017) di sebuah kuil Sufi di Simpang telah menewaskan sedikitnya 88 orang dan melukai 343 lainnya.
Dalam pesan tersebut, Li mengatakan bahwa China mengecam keras serangan mematikan yang telah menimbulkan korban serius.
Baca Juga
Atas nama Pemerintah China, Li menyampaikan belasungkawa bagi keluarga yang kehilangan dan keprihatinan atas korban yang terluka.
Li menambahkan Cina melawan segala bentuk terorisme, dan secara tegas akan mendukung upaya pemerintah Pakistan dan rakyatnya untuk menjaga keamanan dan stabilitas nasional dan untuk menindak terorisme secara tegas.