Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Vietnam Waspadai Organisasi Teroris Berbasis di California

Pemerintah Vietnam telah menyatakan Viet Tan atau Partai Reformasi Vietnam yang berbasis di California, Amerika Serikat, sebagai organisasi teroris
Ilustrasi/JIBI
Ilustrasi/JIBI

Kabar24.com, WASHINTON - Pemerintah Vietnam menyatakan Viet Tan atau Partai Reformasi Vietnam yang berbasis di California, Amerika Serikat, sebagai organisasi teroris.

Oleh karenanya, pemerintah Vietnam memperingatkan, bahwa setiap warga negara Vietnam yang terlibat dengan kelompok itu akan dianggap sebagai pemberontak dan layak dihukum.

Pemerintah Vietnam mengatakan organisasi tersebut melatih pemberontak menggunakan senjata dan bahan peledak.

Seperti dikutip dari Reuters, akhir pekan ini, pemerintah Vietnam telah lama mengawasi Viet Tan, dan menyebut kelompok tersebut sebagai kaum "reaksioner".

Akan tetapi pengumuman resmi yang mendeklarasikan partai tersebut sebagai organisasi terlarang di televise merupakan yang pertama kalinya  dilakukan.

Kementerian Keamanan Publik Vietnam mengatakan Viet Tan telah melatih anggota dalam kegiatan militan, penculikan dan pembunuhan dan diatur untuk menyelinap ke Vietnam serta mengorganisir unjuk rasa dan menghasut kekerasan.

Sementara itu, pihak Eiet Tan menyatakan pemerintah Vietnam telah mengeluarkan propaganda tak berdasar untuk mencoba untuk mencegah oposisi yang ingin melakukan advokasi politik secara damai.

Di sisi lain, Departemen Luar Negeri Amerika Serikat mengatakan Viet Tan tidak terdaftar sebagai entitas teroris di bawah hukum AS.

Viet Tan telah lama menjadi gangguan bagi Partai Komunis yang memerintah sejak pemerintah Vietnam Selatan yang dudukung AS jatuh ke pasukan Vietnam utara pada 1975, yang menyebabkan eksodus lebih dari 1 juta orang yang sebagian besar pindah ke Amerika Serikat.

Meskipun terus memperkenalkan reformasi sosial dan ekonomi yang lebih liberal dalam beberapa tahun terakhir, Partai Komunis tidak memberikan toleransi terhadap kritik dan akan menghukum individu maupun organisasi yang memberikan kritikan pedas terhadap pemerintah.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper