Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hanura: Pastikan Soal Reshuffle Agar Tak Ganggu Kabinet

Agar wacana reshuffle kabinet tidak mengganggu kinerja menteri kabinet, Presiden Jokowi diminta untuk segera menentukan sikap.
Presiden Joko Widodo (tengah) beserta Wakil Presiden Jusuf Kalla dan para menteri Kabinet Kerja berfoto bersama di Istana Merdeka seusai acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan menteri di Jakarta, Senin (27/10/2014). Siapakah menteri yang kini akan terdepak?/Bisnis
Presiden Joko Widodo (tengah) beserta Wakil Presiden Jusuf Kalla dan para menteri Kabinet Kerja berfoto bersama di Istana Merdeka seusai acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan menteri di Jakarta, Senin (27/10/2014). Siapakah menteri yang kini akan terdepak?/Bisnis

Kabar24.com, JAKARTA—Agar wacana reshuffle kabinet tidak mengganggu kinerja menteri kabinet, Presiden Jokowi diminta untuk segera menentukan sikap.

Ketua DPP Partai Hanura Syarifuddin Sudding menyatakan para menteri kabinet harus konsentrasi bekerja dan tidak galau dengan isu reshuffle.

Sejak beberapa bulan terakhir wacana reshuffle terus mengemuka seiring perubahan posisi partai politik terhadap pemerintah.

"Saya berharap supaya tidak jadi wacana terus dan tidak jadi kegaduhan dan harus kasih kepastian, kalau mau reshuffle ya reshuffle, kalau tidak ya tidak, supaya para pembantunya tidak ditakuti dengan kegalauan," ujar Sudding di Gedung DPR, Senin (25/7/2016).

Menurutnya, ada reshuffle atau tidak bagi Partai Hanura tidak ada masalah. Pasalnya, Hanura memberikan dukungan terhadap pemerintahan Joko Widodo tidak didasarkan pada jabatan.

"Bagi kami mau kurangi monggo, mau ditambahi monggo, tidak ada masaalah," ungkapnya.

Anggota Komisi III DPR RI itu juga tidak mempermasalahkan jika Partai Golkar dan PAN yang masuk dalam pemerintahan Joko Widodo.

Bergabungnya Partai Golkar dan PAN, ujarnya, akan membuat pemerintahan lebih baik sehingga program-program untuk kesejahteraan rakyat dapat terealisasi.

Hanya saja politisi Senayan itu berharap agar orang yang masuk kabinet adalah mereka yang betul-betul diharapkan mampu merealisasikan program-program Jokowi. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper