Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PDAM Tirta Musi Akan Tekan Tingkat Kehilangan Air Jadi 20%

PDAM Tirta Musi Palembang menargetkan dapat menekan tingkat kehilangan air menjadi 20% dalam kurun lima tahun ke depan.
PDAM Tirta Musi Palembang menargetkan dapat menekan tingkat kehilangan air menjadi 20% dalam kurun lima tahun ke depan./Ilustrasi
PDAM Tirta Musi Palembang menargetkan dapat menekan tingkat kehilangan air menjadi 20% dalam kurun lima tahun ke depan./Ilustrasi

Bisnis.com, PALEMBANG – PDAM Tirta Musi Palembang menargetkan dapat menekan tingkat kehilangan air menjadi 20% dalam kurun lima tahun ke depan.

Direktur Teknik PDAM Tirta Musi Palembang Stephanus mengatakan, saat ini tingkat kehilangan air  (non revenue water/ NRW) perusahaan itu masih sekitar 23%.
 “Saat ini  tingkat kehilangan masih 23%, secara volume kurang lebih 800 liter air hilang per detiknya. Dan ini butuh investasi sekitar Rp400 miliar,” katanya, Selasa (23/6/2015).
Dia mengatakan pihaknya meminta peran aktif masyarakat untuk segera melapor jika terjadi kebocoran pipa sehingga bisa mengurangi angka kehilangan air tersebut.
Sekedar diketahui, pemerintah telah mengatur besaran maksimal rasio NRW untuk PDAM dalam Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 20/PRT/M/2006 tentang kebijakan dan strategi nasional pengembangan sistem penyediaan air minum.
Dalam peraturan itu disebutkan bantuan program penurunan tingkat kehilangan air dari rata-rata nasional 37% menjadi sekurang-kurangnya 20%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dinda Wulandari

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper