Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tasikmalaya Belajar Kelola Sampah Sampai ke Malang

Pemkot Tasikmalaya belajar dalam mengelola sampah dan taman dari Kota Malang.
Sampah/Ilustrasi-Bisnis.com
Sampah/Ilustrasi-Bisnis.com

Bisnis.com, MALANG - Pemkot Tasikmalaya belajar dalam mengelola sampah dan taman dari Kota Malang.

Wali Kota Tasikmalaya. Budi Budiman mengatakan tujuan dilaksanakannya kunjungan kerja ini diharapkan agar Kota Tasikmalaya yang memiliki karakteristik daerah dan penduduk yang sama dengan Kota Malang, mampu lebih berbenah agar dapat lebih baik seperti Kota Malang dalam bidang pembangunan taman dan pengelolaan sampah.

“Ke depan, akan dilakukan penandatanganan MoU antara Malang dan Tasikmalaya dengan membentuk sister city,” ujarnya, Selasa (24/2/2015).

Kerja sama itu perlukan  karena Kota Malang di nilai telah mampu dan sukses dalam pengelolaan sampah dan taman dengan bantuan dana corporate social responsibility dari berbagai perusahaan.

Selain itu, Kota Malang juga telah berhasil mendirikan bank sampah sehingga mampu mengolah sampah menjadi lebih berdaya guna dan dapat dimanfaatkan masyarakat.

Budi Budiman juga belajar mengelola Bandara Udara Abdulrahman Saleh. Dengan harapan agar Kota Tasikmalaya mampu membuat bandar udara sendiri sehingga nantinya mampu memudahkan para investor untuk menginvestasikan dananya di Kota Tasikmalaya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Choirul Anam
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper