Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

CALON BARU KAPOLRI: Ini Para Jenderal Calon Kapolri Pesaing Dwi Priyatno

Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) telah mencuatkan sejumlah nama bakal calon pengganti Komjen Pol Budi Gunawan sebagai kapolri baru.
Dwi Priyatno saat menjabat Kapolda Jateng dengan pangkat Inspektur Jenderal Polisi./Antara
Dwi Priyatno saat menjabat Kapolda Jateng dengan pangkat Inspektur Jenderal Polisi./Antara

Kabar24.com, JAKARTA—Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) telah mencuatkan sejumlah nama bakal calon pengganti Komjen Pol Budi Gunawan sebagai kapolri baru.

Calon itu datang dari perwira tinggi atau jenderal bintang tiga matra Polri. Bakal calon kapolri terkuat ditempati Komjen Pol Dwi Priyatno yang pernah menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya, meski hanya sekitar lima bulan.

Namun, selain Dwi, masih ada lagi stok jenderal bintang tiga yang layak diperhitungkan. 

Selain Budi Gunawan dan Dwi Priyatno, ada Kabareskrim Baru Budi Waseso dan Badrodin Haiti  lulusan Akpol 1982, Kabaharkam Putut Eko Bayu Seno Akpol 1984, Kabaintelkam Djoko Mukti Haryono Akpol 1981, dan mantan Kabareskrim Suhardi Alius Akpol 1985.

Selain itu, Sestama Lemhanas Boy Salamudin dan Kepala BNN Komjen Anang Iskandar lulusan Akpol 1982, serta Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Saud Usman Nasution lulusan Akpol 1981.

“Namun mengingat masa pensiun, biasanya bakal calon kapolri baru dipilih yang masa pengabdiannya masih lama,” kata Arsul Sani, anggota Komisi III dari Fraksi PPP.

Nah, siapa yang bakal ditunjuk? Kita nantikan saja.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper