Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pariwisata Balikpapan: Pelindo Siap Dukung Program Pemda

PT Pelabuhan Indonesia IV (Persero) Cabang Balikpapan siap mendukung pemerintah daerah mengembangkan pariwisata di kota itu.
Ilustrasi
Ilustrasi

Kabar24.com, BALIKPAPAN—PT Pelabuhan Indonesia IV (Persero) Cabang Balikpapan siap mendukung pemerintah daerah mengembangkan pariwisata di kota itu.

General Manager PT Pelindo IV Cabang Balikpapan M. Basir mengatakan pihaknya akan meningkatkan pelayanan pelabuhan bagi para wisatawan yang tiba di Pelabuhan Semayang, Balikpapan.

“Kami selaku penyedia infrastruktur pelabuhan, sangat mendukung. Kami berusaha jangan sampai kapal wisatawan asing ini datang dan kecewa,” ujarnya kepada wartawan, Rabu (28/1/2015).

Saat ini, pihaknya memberikan akses langsung bagi armada bus pariwisata agar dapat langsung memasuki area kapal bersandar agar wisatawan tak perlu berjalan jauh menuju bus.

Selain itu, pihaknya juga berupaya meningkatkan kemampuan staf pelabuhan dan pemandu agar dapat berkomunikasi dan memberikan pelayanan terbaik bagi wisatawan asing.

“Kami juga dukung agar para pelaku usaha UKM untuk menjual produk asli daerah di dalam pelabuhan. Terserah di mana saja asal dikoordinasikan dengan kami,” lanjutnya.

Rencananya, Pelindo akan menambah area pelabuhan yang disertai dengan pembenahan prasarana dan sarana pelabuhan.

“Nanti 2015 ini mulai dikerjakan kalau semua sudah beres. Rencananya semua pedagang di dalam akan kami lokasikan kembali, area parkir juga akan kami lokasikan kembali,” tukasnya.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nadya Kurnia
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper