Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jokowi Terbang ke Solo Malam Ini, Tanam Pohon di Waduk Gajah Mungkur

Presiden Joko Widodo malam ini (28/11/2014) terbang ke kampung halamannya di Solo Jawa Tengah.
Presiden Jokowi & Wakil Presiden Jusuf Kalla./Antara
Presiden Jokowi & Wakil Presiden Jusuf Kalla./Antara

Bisnis.com, BOGOR - Presiden Joko Widodo malam ini (28/11/2014) terbang ke kampung halamannya di Solo Jawa Tengah.

Dijadwalkan pada Sabtu (29/11/2014) besok, Presiden akan menghadiri acara Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan di waduk Gajah Mungkur Wonogiri.

"Mau ke Wonogiri, tanam pohon acaranya Menteri Kehutanan," kata Jokowi sebelum meninggalkan Istana Bogor Jawa Barat, Jumat (28/11/2014). Jokowi meninggalkan Istana Bogor pukul 17.35 WIB dengan pengawalan ketat dari Paspampres.

Jokowi hanya sehari di Wonogiri karena Sabtu siang harus kembali ke Jakarta untuk menghadiri sejumlah agenda. Pada malam harinya juga ada agenda undangan dari Panglima TNI Jenderal Moeldoko. "Cuma sebentar, besok siang sudah balik ke Jakarta," ujarnya.

Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengatakan Jokowi akan menanam pohon di sekitar waduk Gajah Mungkur, membahas tentang pendangkalan waduk dan perizinan penggunaan lahan hutan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Akhirul Anwar
Editor : Sepudin Zuhri
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper