Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KOALISI PERMANEN RETAK? Inikah Tanda-Tandanya?

Koalisi Permanen yang mengusung pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa terkesan kurang kompak, Selasa (12/8/2014).
Ilustrasi: Deklarasi Koalisi Merah Putih/Antara
Ilustrasi: Deklarasi Koalisi Merah Putih/Antara

Bisnis.com, JAKARTA -- Koalisi Permanen yang mengusung pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa terkesan kurang kompak, Selasa (12/8/2014).

Hal itu terkesan jelas, saat simpatisan Prabowo-Hatta kembali menggeruduk Gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Selasa.

Dalam aksinya kali ini, tidak ada satu pun partai koalisi pengusung pasangan Prabowo-Hatta yang berpartisipasi.

Hanya ada puluhan Satgas Gardu (Garuda Pendukung) Prabowo yang mengenakan seragam berwarna merah.

Padahal sebelumnya, dalam setiap aksi yang digelar beberapa waktu lalu, partai pengusung koalisi Prabowo-Hatta seperti Partai Golkar, PAN, PPP dan Gerindra sering terlihat tampil. Namun dalam aksi keempat kali ini, partai koalisi merah putih tersebut sama sekali tidak terlihat.

Berdasarkan pantauan Bisnis di lokasi, jumlah massa pendukung pasangan Prabowo-Hatta yang hadir dalam aksi kali ini terlihat lebih sedikit dibandingkan dengan aksi biasanya.

Pengamanan yang telah disiapkan pihak Kepolisian juga tidak terlalu banyak. Namun personel Polri sudah lengkap disiagakan.

Kemudian, lalu lintas di sekitar Jalan Medan Merdeka Barat yang sebelumnya sempat ditutup separuh jalan, kini sudah mulai dibuka kembali, karena jumlah massa pendukung Prabowo-Hatta hanya sedikit.

Adakah ketidakhadiran partai koalisi Ini tanda keretakan koalisi permanen, ataukah mereka tak hadir karena punya alasan lain? Mari kita cermati bersama.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper