Bisnis.com, JAKARTA—Lembaga kajian publik Sabang-Merauke Circle (SMC) memprediksikan pasangan Capres dan Cawapres, Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa, akan meraih 60% suara dalam Pemilu yang digelar 9 Juli 2014.
"Prediksi ini didasarkan oleh kerja-kerja nyata para relawan maupun partai di Koalisi Merah Putih sebagai pengusung Prabowo-Hatta, yang memperoleh respons positif rakyat," kata Ketua Dewan Direktur SMC Syahganda Nainggolan di Jakarta, seperti dilansir Antara, Sabtu (7/6/2014).
Syahganda mengatakan Prabowo-Hatta semakin mendapat dukungan besar dari berbagai unsur kerakyatan dan komponen bangsa. Apresiasi terhadap Prabowo-Hatta, katanya, memperlihatkan besarnya penerimaan publik atas pasangan itu untuk memimpin bangsa dan negara selama periode 2014-2019.
"Ada keyakinan Prabowo tegas, berorientasi kerakyatan, sehingga dapat memimpin negara dan bangsa dengan baik untuk meningkatkan harkat kehidupan bangsa," katanya.
Pemilu Presiden pada 9 Juli 2014 akan diikuti oleh dua pasang kandidat. Pasangan Jokowi-Jusuf Kalla didukung oleh lima partai yakni PDI Perjuangan, Partai Nasdem, PKB, Hanura dan PKPI sedangkan Prabowo-Hatta didukung oleh enam partai yaitu Gerindra, PAN, PPP, Golkar, PKS dan PBB.