Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KRISIS UKRAINA: Separatis Bebaskan Satu Tawanan Pemantau Militer Eropa

Kelompok separatis pro Rusia yang menahan tim pemantau militer Eropa di wilayah timur Ukraina kemarin membebaskan salah seorang dari mereka karena alasan medis kemarin, menurut sejumlah pejabat dua pihak yang bersengketa.
Demo warga Krimea/Reuters
Demo warga Krimea/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA— Kelompok separatis pro Rusia yang menahan tim pemantau militer Eropa di wilayah timur Ukraina kemarin membebaskan salah seorang dari mereka karena alasan medis kemarin, menurut sejumlah pejabat dua pihak yang bersengketa.

Sedikitnya tujuh pemantau dari Organisasi Keamanan dan Kerja Sama Eropa (OSCE) hadir dalam acara konferensi pers yang dilakukan walikota Slavyansk, Vyacheslav Ponomarev. Dalam keterangannya kepada wartawan Ponomarev menyebut mereka sebagai “tawanan perang."

“Pemantau yang dibebaskan itu berkebangsaan Swedia dan tengah menderita diabetes," ujar juru bicara Ponomarev,  Stella Khorosheva, sebagaimana dikutip cnn.com, Senin (28/4/2014).

Sedangkan Michael Bociurkiw, seorang juru bicara OSCE di Kiev, menyebutnya pembebasan itu sebagai sebuah "perkembangan yang ditunggu-tunggu."

Holger Schmuck, salah seorang anggota tim asal Jerman, menyatakan sebelumnya bahwa pihak yang menawan mereka telah menjamin ketersediaan air dan gula yang dibutuhkan serta perawatan lainnya.

Para pemantau itu ditawan Jumat pekan lalu di luar kota Slavyansk. Mereka mengatakan meski para tawanan memiliki status diplomatik namun mereka bisa melakukan konferensi pers karena walikota telah memintanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : www.cnn.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper