Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Misteri MH370: PM Abbott Kabarkan Temuan Dua Objek ke PM Malaysia

Saat memberitahukan hal itu kepada PM Najib Razak, Abbot menyebutkan bahwa benda terapung di Samudera Hindia yang diduga bagian dari pesawat MH370 belum diidentifikasi lebih jauh.
Ilustrasi-Petugas dari Angkatan Laut Amerika Serikat saat menyiapkan penerbangan pesawat patroli P-3C Orion./Reuters-US Navy-Eric A. Pastor
Ilustrasi-Petugas dari Angkatan Laut Amerika Serikat saat menyiapkan penerbangan pesawat patroli P-3C Orion./Reuters-US Navy-Eric A. Pastor

Bisnis.com, SYDNEY – Perdana Menteri Australia Tony Abbott ternyata telah mengontak PM Malaysia Najib Razak terkait temuan dua benda yang mengapung di Samudera Hindia.

Meski begitu, saat memberitahukan hal itu kepada PM Najib Razak, Abbot menyebutkan bahwa benda terapung di Samudera Hindia yang diduga bagian dari pesawat MH370 belum diidentifikasi lebih jauh.

Australia telah mengirimkan pesawatnya untuk menyelidiki dua objek yang tertangkap satelit di kawasan Samudera Hindia dan diduga bagian dari MH370 yang terbang bersama 239 penumpangnya.

Demikian dikatakan Perdana Menteri Australia Tony Abbott, Kamis (20/3/2014).

Sebelum ini belum ada konfirmasi atas temuan bangkai pesawat Malaysia Airlines MH370 sejak hilang dari layar monitor menara pengawas di perairan timur Malaysia pada 8 Maret, kurang dari satu jam sejak lepas landas dari Kuala Lumpur.

“Kabar baru dan bisa dipercaya telah memberi titik terang dalam pencarian Malaysia Airlines MH370 di kawasan selatan Samudera Hindia,” ujar Abbott saat berbicara di Parlemen Australia.

"Otoritas Keamanan Laut Australis (The Australian Maritime Safety Authority/AMSA) telah menerima informasi berdasar pencitraan satelit atas objek-objek yang diduga terkait dengan pencarian.”

Abbott melanjutkan, “berdasar analisis pakar pencitraan satelit, dua objek yang diduga terkait dengan pencarian itu sedang diidentifikasi,” ujar Abbott.

Lebih jauh, Abbott menyebutkan bahwa tugas untuk melokalisasi objek ini tidaklah mudah dan bisa saja benda-benda itu tidak terkait dengan pencarian MH370.

Sejauh ini para penyelidik meyakini bahwa seseorang dengan pengetahuan rinci tentang Boeing 777-200 ER dan paham navigasi penerbangan sipil telah mematikan sistem komunikasi pesawat sebelum membelokannya hingga ribuan mil dari rute penerbangan Kuala Lumpur-Beijing.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Saeno
Editor : Saeno
Sumber : Reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper