BISNIS.COM, JAKARTA—Terdapat tujuh provinsi yang pada hari ini, Rabu (8/5) cuacanya patut diwaspadai, karena hujan deras berpotensi angin kencang dan disertai petir/guntur.
Kondisi cuaca di ketujuh wilayah tersebut adalah sebagai berikut:
Kalimantan Barat
Waspada hujan yang terjadi berpotensi angin kencang disertai guntur.
Maluku
Waspada angin kencang lebih dari 30 km/jam berpotensi terjadi di wilayah Maluku Tenggara, Maluku Tenggara Barat, dan Maluku Barat Daya.
Sumatera Selatan
Hujan lebat disertai kilat/petir dan angin kencang berpeluang terjadi di wilayah Sumatera Selatan bagian Timur.
Nusa Tenggara Timur
Waspadai angin kencang yang mencapai 40 km/jam disertai tinggi gelombang maksimum di perairan sebelah Selatan Nusa Tenggara Timur dengan kisaran 3 meter hingga 4 meter.
Bangka Belitung
Adanya awan cumulunimbus yang bisa menimbulkan hujan lebat disertai ancaman petir dan meningkatkan ketinggian gelombang.
Banten
Waspada terhadap potensi hujan sedang hingga lebat yang disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat.
Kalimantan Timur
Harap diwaspadai potensi hujan intensitas sedang hingga lebat di wilayah Kalimantan Timur bagian Utara dan Timur.
Sementara itu, hanya Kota Merauke dan Kupang yang cuacanya cerah berawan, sedangkan Kota Surabaya, Denpasar, Mataram, dan Makasar akan berawan.