Bisnis.com, BALIKPAPAN - Kota Balikpapan meraih penghargaan Wahana Tata Nugraha 2014 dari Kementerian Perhubungan karena keberhasilan dalam pengelolaan lalu lintas di daerah setempat.
Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi mengatakan penghargaan ini menjadi prestasi tersendiri bagi kota itu meskipun saat ini mulai terlihat beberapa titik kemacetan pada beberaa waktu tertentu. Dia menambahkan penghargaan ini merupakan yang ke-18 yang diterima oleh kota itu.
"Rencananya, Rabu (10/9) besok akan diberikan oleh Menteri Perhubungan,” ujarnya kepada Bisnis, Selasa (9/9/2014).
Ia mengatakan, penilaian untuk mendapatkan penghargaan itu secara berjenjang seperti tentang persyaratan administrasi, teknis operasional, dan komitmen kepala daerah untuk mengambil kebijakan terkait dengan pengelolaan lalu lintas.
Kendati memperoleh penghargaan, Rizal mengaku masih banyak hal terkait pengelolaan lalu lintas yang harus diselesaikan oleh pemerintah kota. Penataan parkir serta rekayasa lalu lintas untuk mencegah kemacetan menjadi salah satu contoh pekerjaan rumah yang harus segera diselesaikan.