Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

China Peringatkan Kapal Perusak Milik Jepang yang Masuk Selat Taiwan

China memberikan peringatan kepada kapal perusak milik Jepang yang masuk ke Selat Taiwan.
Presiden China Xi Jinping menyampaikan pesan Tahun Baru melalui China Media Group dan Internet pada Minggu malam (31/12/2023) di Beijing untuk menyambut Tahun Baru 2024. Dok Xinhuan
Presiden China Xi Jinping menyampaikan pesan Tahun Baru melalui China Media Group dan Internet pada Minggu malam (31/12/2023) di Beijing untuk menyambut Tahun Baru 2024. Dok Xinhuan

Bisnis.com, JAKARTA - China memberikan peringatan kepada kapal perusak milik Jepang yang masuk ke Selat Taiwan.

Jepang telah mengirim kapal perusak melalui Selat Taiwan untuk pertama kalinya di tengah meningkatnya aktivitas militer di sekitar Jepang oleh China.

Sazanami memasuki selat dari Laut Cina Timur pada Rabu 25 September 2024 pagi dan menghabiskan lebih dari 10 jam berlayar ke selatan untuk menyelesaikan perjalanan.

Mengacu pada pergerakan tersebut, pemerintah China mengatakan telah mengajukan keluhan kepada Jepang.

“Tiongkok sangat waspada terhadap niat politik di balik tindakan Jepang dan telah mengajukan keberatan tegas kepada Jepang,” kata Lin Jian, juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok seperti dilansir dari Reuters.

Pemerintah Xi Jinping juga meminta Jepang menghormati China yang saat ini memang sedang berselisih dengan Taiwan.

“Kami mendesak pihak Jepang untuk menghormati komitmennya terhadap masalah Taiwan, berhati-hati dalam perkataan dan perbuatan, serta menahan diri dari menghalangi hubungan Tiongkok-Jepang dan perdamaian di Selat Taiwan,” imbuhnya.

Juru bicara pemerintah Jepang Yoshimasa Hayashi menolak mengomentari laporan tersebut dalam jumpa pers rutin karena laporan tersebut menyangkut operasi militer.

Sementara hingga berita ini dirilis, belum ada konfirmasi langsung dari Kementerian Pertahanan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper