Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pesan Jusuf Hamka ke Arfi Cawalkot Bandung: Kesejahteraan Warga, Bukan Keluarga!

Jusuf Hamka memberikan pesan kepada politisi Golkar Arfi Rafnialdi yang ikut kontestasi Pilkada Kota Bandung 2024.
Politikus Partai Golkar sekaligus bos jalan tol di Indonesia Jusuf Hamka atau akrab disapa Babah Alun (baju biru). Dok Istimewa
Politikus Partai Golkar sekaligus bos jalan tol di Indonesia Jusuf Hamka atau akrab disapa Babah Alun (baju biru). Dok Istimewa

Bisnis.com, BANDUNG— Politikus Partai Golkar sekaligus bos jalan tol di Indonesia, Jusuf Hamka atau akrab disapa Babah Alun mendukung penuh politisi Arfi Rafnialdi pada kontestasi Pilkada Kota Bandung 2024. 

Hal itu disampaikan langsung oleh Babah Alun saat menikmati kemeriahan Braga Car Free Night bersama Arfi, Sabtu (31/8/2024) malam.

Menurutnya, Kota Bandung punya banyak potensi yang bisa digali untuk menyejahterakan masyarakatnya. Salah satunya, banyak kegiatan yang memicu perputaran ekonomi seperti Braga Car Free Night. Apalagi, Bandung didukung dengan kuliner yang berkualitas serta warganya yang dikenal ramah wisatawan.

"Bandung, kota masa depan karena Bandung luar biasa. Masyarakatnya ramah, kulinernya enaknya luar biasa, hawanya juga sejuk. Kalau di Jakarta kan agak panas, di sini sejuk," ucap Babah Alun, Sabtu (31/8/2024) malam.

 Untuk itu, dia mengingatkan agar warga Kota Bandung harus jeli dalam memilih pemimpin di Pemilhan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 nanti.

"Ya [Bandung] butuh pemimpin yang ngayomi warganya dan yang mementingkan kesejahteraan warga, bukan kesejahteraan keluarganya," katanya.

Bahkan, Babah Alun sempat menghubungi mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil untuk memastikan dukungannya terhadap kandidat di Pilkada Kota Bandung.

"Saya mendapat rekomendasi bukan hanya dari teman-teman yang lain, tetapi bekas wali kota dan bekas gubernur di sini, yaitu Pak Ridwan Kamil. Dua hari lalu telponan sama saya, saya tanya Pak Ridwan Kamil yang bagus siapa Wali Kota Bandung. Pak RK merekomendasikan Kang Arfi dan Ibu Yena, pasangan duet maut," paparnya.

Dia pun memberi wejangan agar Arfi bisa tetap dekat dengan rakyat dan membuat program yang prorakyat.

"Bandung ini sudah empat jempol, nanti kalau Kang Arfi mimpin kita bikin delapan jempol. Karena Kang Arfi sudah janji Balai Kota mau dijadikan balai rakyat. Di seluruh kelurahan nanti ada warung nasi kuning Baba Alun. Tanpa pake dana APBD kerjasama dengan Bapak Alun nanti," ungkapnya.

Sementata itu, Arfi mengaku senang lantaran langsung didukung oleh Babah Alun yang merupakan tokoh yang patut dicontoh.

Menurutnya, Babah Alun sebagai sosok inspiratif yang berkontribusi untuk masyarakat. 

"Hari ini kebetulan ada tamu spesial, ada Baba Alun. Dan ternyata memang ya, aura kebaikan beliau itu menyebar sampai masyarakat Bandung pun antusias ketemu beliau. Sayang saja gak jadi kandidat gubernur gitu di Jawa Barat," tutur Arfi.

Kang Arfi, sapaan akrabnya, berkomitmen untuk berkolaborasi dan memperluas program Nasi Kuning Babah Alun.

"Beliau itu Pengusaha sukses sudah pasti. Kaya raya, iya. Dermawannya luar biasa dan sederhana. Nah, yang menarik dari program Nasi Kuning Bbah Alun itu kan enggak digratisin. Jadi tidak hanya memberikan makan cuma-cuma, tapi mereka juga membayar dan bisa punya kesempatan sedekah. Makanya saya komit dengan beliau untuk memperbanyak titik-titik nasi kuning Baba Alun," jelasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper