Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pilkada Jabar Belum Mulai, Ilham Habibie Janji Majukan Industri

Ilham Akbar Habibie menilai industri di Jawa Barat harus dimajukan sebagai bagian dari upaya pencapaian target pertumbuhan ekonomi Prabowo-Gibran
Pilkada Jabar Belum Mulai, Ilham Habibie Janji Majukan Industri / Ilham Akbar Habibie - ICMI
Pilkada Jabar Belum Mulai, Ilham Habibie Janji Majukan Industri / Ilham Akbar Habibie - ICMI

Bisnis.com, JAKARTA - Bakal Calon Gubernur Jawa Barat Ilham Akbar Habibie menilai industri di Jawa Barat harus dimajukan agar bisa berkontribusi lebih terhadap upaya pencapaian target pertumbuhan ekonomi Prabowo-Gibran.

Ilham mengatakan pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka tengah menagetkan pertumbuhan ekonomi hingga 8 persen per tahun.

Menurutnya, hal itu bisa dicapai jika industri di Indonesia, terutama di Jawa Barat maju untuk memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia.

"Jadi industri Jabar harus kita perkuat dulu dan harus dimajukan. Ini yang utama agar bisa tumbuh ekonomi Indonesia," tuturnya di Tower Nasdem Jakarta, Kamis (6/6/2024).

Dia juga memberikan contoh beberapa negara yang ekonominya kuat dan terus tumbuh berkat industri dalam negerinya, antara lain negara China, Korea, Taiwan dan Jepang.

"Coba lihat 30 tahun lalu, siapa yang dulu tertarik untuk membeli mobil produksi dari China. Tapi coba lihat sekarang, mobil dari China keren, bagus dan berkualitas," kata Ilham.

Selain itu, Ilham juga menceritakan ihwal dirinya yang beberapa kali bertemu dengan mahasiswa asal negara China yang kuliah di negara barat. 

Dia mengatakan bahwa hampir seluruh universitas di negara barat, ada mahasiswa asal negara China baik di jurusan teknologi, sains, hingga engineering. 

"Ada kira-kira jutaan dan ketika mereka balik ke negara asalnya, mereka langsung membangun negaranya," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper