Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jokowi Kenalkan Prabowo ke Delegasi World Water Forum, RI Bakal Penuhi Komitmen

Jokowi memperkenalkan Presiden Terpilih periode 2024 - 2029 Prabowo Subianto kepada para delegasi World Water Forum (WWF) ke-10 di Bali.
Presiden Joko Widodo memberikan keterangan pers sebelum Jakarta, Senin (4/3/2024). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Presiden Joko Widodo memberikan keterangan pers sebelum Jakarta, Senin (4/3/2024). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Bisnis.com, DENPASAR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memperkenalkan Presiden Terpilih periode 2024 - 2029 Prabowo Subianto kepada para delegasi World Water Forum (WWF) ke-10 di Bali.

Dalam sambutannya saat membuka rangkaian forum, Jokowi menyampaikan bahwa pada Oktober 2024 jabatannya sebagai Presiden akan berakhir.

"Pada Oktober 2024 masa jabatan saya sebagai Presiden Republik Indonesia akan berakhir," jelas Jokowi di hadapan para delegasi WWF, Senin (20/5/2024).

Jokowi lantas melanjutkan, dirinya akan digantikan oleh Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto selaku presiden terpilih. 

Jokowi memastikan, Prabowo Subianto bakal melanjutkan komitmen Indonesia pada sektor manajemen air dunia.

"Bapak Prabowo Subianto yang kini menjabat sebagai Menteri Pertahanan, yang akan melanjutkan komitmen Indonesia untuk berkontribusi dalam pengelolaan air dunia," tegasnya.

Perkenalan Prabowo sebagai Presiden terpilih RI tersebut lantas mendapat sambutan hangat dari para delegasi dunia. Tampak Prabowo berdiri seraya memberikan salam di tengah riuh tepuk tangan.

Sebagai informasi, usai menyampaikan sambutan, Presiden Jokowi dijadwalkan melakukan pertemuan yang membahas persoalan air dan sanitasi global bersama para delegasi WWF yang bertempat di Nusantara Hall BICC.

Tercatat para pemimpin dunia yang hadir di High Level Meeting (HLM) tersebut di antaranya adalah Perdana Menteri (PM) Tajikistan Qohir Rasulzoda, Presiden Sri langka Ranil Wickremesinghe, Presiden Fiji Ratu Wiliame Maivalili Katonivere, Wakil Perdana Menteri Malaysia Dato Sri Haji  Fadillah Bin Haji Yusof, dan Wakil Perdana Menteri Papua Nugini John Rosso.

Pertemuan juga akan diikuti oleh Presiden World Water Council (WWC) Loïc Fauchon, Presiden Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Dennis Francis, mantan Presiden Hungaria Janos Ader, utusan khusus Prancis Barbara Pompili, dan utusan khusus Belanda Meike van Ginneken.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Alifian Asmaaysi
Editor : Leo Dwi Jatmiko
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper