Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Paku Integritas KPK Digelar Besok, 3 Capres-Cawapres Dipastikan Hadir

KPK memberikan kesempatan kepada paslon untuk menyampaikan komitmennya terkait pemberantasan korupsi dan menandatangani pakta integritas pemberantasan korupsi.
Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri saat memberikan keterangan kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Selasa (7/2/2023). JIBI/Bisnis-Dany Saputra. rn
Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri saat memberikan keterangan kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Selasa (7/2/2023). JIBI/Bisnis-Dany Saputra. rn

Bisnis.com, JAKARTA — Tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden (capres dan cawapres) 2024 akan menghadiri program Paku Integritas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) besok, Rabu (17/1/2024). 

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan bahwa ketiga pasangan calon (paslon) sudah mengonfirmasi akan hadir.

"Kami ingin sampaikan bahwa ini bukan format debat antar-paslon karena hal itu tentu sudah ada di wilayah KPU [Komisi Pemilihan Umum]," ujarnya kepada wartawan, Selasa (16/1/2024). 

Ali menjelaskan bahwa program Paku Integritas KPK merupakan program penguatan integritas dan antikorupsi calon penyelenggara negara sebagai upaya pencegahan pemberantasan korupsi. Program itu berada di bawah Kedeputian Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat KPK.

Pada acara yang akan dihadiri capres-cawapres 2024 itu, KPK akan menyampaikan kondisi terkini dan masa depan pemberantasan korupsi serta perlunya penguatan lembaga antirasuah tersebut. 

"Maupun perlunya penguatan KPK secara kelembagaan sehingga kami perlu komitmen masing-masing paslon Capres dan Cawapres terkait upaya pemberantasan korupsi dimaksud," ujarnya. 

Pada keterangan sebelumnya, KPK menyebut akan memberikan masing-masing paslon waktu dan kesempatan untuk menyampaikan komitmennya terkait dengan pemberantasan korupsi. 

Setelah itu, para peserta acara akan menandatangani pakta Integritas dalam rangka pemberantasan korupsi.

Selain itu, pihak komisi antirasuah bakal turut mengundang Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) untuk menghadiri acara tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dany Saputra
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper