Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Relawan Jokowi ke Istana, Akui Dukung Prabowo-Gibran

Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) menyatakan dukungannya terhadap pasangan Prabowo-Gibran dalam Pemilu 2024.
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bersama kelompok relawan Pro Jokowi (Projo) usai deklarasi pencapresan di kediamannya, kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Sabtu (14/10/2023). Projo resmi mendeklarasikan dukung Prabowo di ajang Pilpres 2024/JIBI-Bisnis/Surya Dua Artha Simanjuntak
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bersama kelompok relawan Pro Jokowi (Projo) usai deklarasi pencapresan di kediamannya, kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Sabtu (14/10/2023). Projo resmi mendeklarasikan dukung Prabowo di ajang Pilpres 2024/JIBI-Bisnis/Surya Dua Artha Simanjuntak

Bisnis.com, JAKARTA – Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) mengaku mendapat panggilan untuk menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Selasa (24/10/2023). Bara JP menyatakan dukungannya terhadap pasangan Prabowo-Gibran dalam Pemilu 2024.

Menurut pantauan, sejumlah relawan Jokowi terlihat datang ke Istana Negara, Jakarta sejak pukul 18.33 WIB. Terlihat sejumlah orang mengenakan kemeja berwarna putih terlihat berkumpul di dekat ruang media.

Ketua Umum Bara JP Utje Gustaaf Patty memastikan bahwa kehadiran relawan di Istana lantaran mereka dipanggil oleh Presiden asal Surakarta itu. Bahkan, tak hanya Bara JP disebutnya ada banyak relawan lain yang dipanggil ke Istana pada Selasa (24/10/2023) malam.

"Kami Dipanggil Pak Presiden. Banyak [juga yang dipanggil]," katanya di kompleks Istana Kepresidenan, Selasa (24/10/2023) malam.

Usai pertemuan, Utje memastikan bahwa antara relawan dengan orang nomor satu di Indonesia itu sama sekali tidak membahas mengenai arah dukungan politik menjelang pemilihan presiden (pilpres) 2024

Dia melanjutkan bahwa pembahasan lebih membicarakan mengenai upaya-upaya agar pemilihan umum (pemilu) 2024 berlangsung secara bermartabat, jujur, bersih , dan adil (juberdil).

Meski begitu, Utje tak menampik bahwa Bara JP sudah memutuskan dukungan kepada pasangan bakal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres 2024 sebelum pertemuan dengan Jokowi malam ini.

“Sebenarnya mau kemana [arah politik] kami, Bapak [Jokowi] tidak memberi perintah, kami memang pasti ke situ. Kami sudah tahu. Walaupun bapak bilang tidak, bapak bilang ini Pemilu harus berlangsung adil, sebagai relawan Jokowi kami tahu kemana harus berpihak,” katanya.

Lebih lanjut, Utje mengungkapkan bahwa dukungan politik kepada Prabowo dan Gibran merupakan hasil rapat internal organisasi. Adapun, arah dukungan kian diperkuat dengan adanya keberadaan Gibran yang mendampingi Prabowo.

“Yang pasti bahwa karena ada Gibran, maka kami menjadi arah politik kami ke situ. Itu juga keputusan rapat. Sebelum ke sini [Istana] kami sudah putuskan kok tadi malam,” ucapnya.

Di sisi lain, dia mengatakan bahwa dalam pertemuan itu, Bara JP juga melaporkan masih banyaknya jalan rusak di daerah seperti di Sumatra Selatan, Lampung dan Sumatra Barat. Mengingat, kata Utje, Kepala Negara akan melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Provinsi tersebut pada minggu ini.

“Kami tahu kondisi yang ada di daerah, daerah yang bapak [Jokowi] mau berkunjung. Jadi kami laporkan ke bapak. ‘Pak ini perkembangannya sampai sekian persen, kalau bapak datang bapak tahu,’ Jadi ada alternatif bapak mau ke mana,” pungkas Utje.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper