Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasto Angkat Bicara Cawapres Pendamping Ganjar di Pilpres 2024

Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa saat ini publik menunggu sosok bakal calon cawapres yang akan mendampingi Ganjar di Pilpres 2024.
Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto, Selasa (28/3/2023) di kampus Unika St.Thomas Medan, Sumatera Utara, menyatakan pihaknya tidak pernah menolak dan bahkan mendukung pelaksanaan Piala Dunia U-20 di Indonesia, hanya saja mempertanyakan FIFA yang memberlakukan standar ganda./Dok. PDIP
Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto, Selasa (28/3/2023) di kampus Unika St.Thomas Medan, Sumatera Utara, menyatakan pihaknya tidak pernah menolak dan bahkan mendukung pelaksanaan Piala Dunia U-20 di Indonesia, hanya saja mempertanyakan FIFA yang memberlakukan standar ganda./Dok. PDIP

Bisnis.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa saat ini publik menunggu sosok bakal calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024.

Dia yakin Ganjar adalah sosok yang tepat untuk membangun Indonesia ke depan.

Hasto mengatakan itu saat berpidato sebelum dimulai Pagelaran Wayang Kulit Dalang 3 sebagai refleksi kasus 27 Juli 1996 pada Jumat (28/7/2023).

Dia melanjutkan, cawapres Ganjar akan ditentukan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Tinggal sekarang dengan momentum yang tepat, mari doakan bersama-sama, Ibu Megawati akan menentukan siapa yang akan mendampingi Pak Ganjar Pranowo untuk mencari cawapres yang tepat," katanya.

Awalnya, Hasto mengapresiasi kehadiran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Abdul Azwar Anas.

Pria kelahiran Yogyakarta itu mengatakan kehadiran Azwar Anas di kabinet era pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) memberi angin segar terhadap perbaikan birokrasi di Indonesia.

Hasto beralasan status Azwar Anas yang pernah menjabat kepala daerah selama dua periode memudahkan mantan Bupati Banyuwangi dua periode itu memahami dan menyelesaikan warga.

Menurut dia, sosok yang pernah menjadi kepala daerah seperti Azwar Anas yang sebenarnya layak memimpin Indonesia ke depan

"Bapak Abdullah Azwar Anas Menpan RB kita beri tepuk tangan meriah. Jadi, Pak Azwar Anas telah memberikan angin segar di dalam kehidupan birokrasi kita dan begitu banyak melakukan terobosan, karena memang kalau pernah menjadi kepala daerah, kemudian menjadi menteri, apalagi menjadi presiden, pasti sudah memahami persoalan rakyat dan mampu menyelesaikan persoalan rakyat membangun masa depan lebih baik," kata Hasto dalam sambutannya.

Dia kemudian menyinggung sosok Ganjar yang sebelum ditetapkan oleh Megawati sebagai bakal capres 2024 menjabat kepala daerah, yakni Gubernur Jawa Tengah.

"Jadi, kalau Pak Ganjar itu diputuskan sebagai calon capres oleh Ibu Megawati, sebagai capres, beliau, kan, pengalaman sangat luas, DPR RI dua periode, gubernur dua periode," ujar Hasto.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nancy Junita
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper