Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

5 Berita Populer: Ancaman KKB Papua dan Kapal Tanker Minyak Singapura Ditemukan

KKB Papua dan kapal tanker minyak Singapura menjadi topik terpopuler Bisnis.com sepanjang Senin (17/4/2023).
Seorang pria yang diidentifikasi sebagai Philip Mehrtens, pilot Selandia Baru yang disebut-sebut disandera oleh kelompok pro-kemerdekaan, duduk di antara para pejuang separatis di wilayah Papua Indonesia, 6 Maret 2023. Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) )/Handout melalui REUTERS/File Foto
Seorang pria yang diidentifikasi sebagai Philip Mehrtens, pilot Selandia Baru yang disebut-sebut disandera oleh kelompok pro-kemerdekaan, duduk di antara para pejuang separatis di wilayah Papua Indonesia, 6 Maret 2023. Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) )/Handout melalui REUTERS/File Foto

Bisnis.com, JAKARTA - Sepanjang hari kemarin, Senin (17/4/2023) berita mengenai serangan KKB Papua banyak menarik perhatian pembaca Bisnis.com.

Pihak TNI menegaskan tidak akan mundur menghadapi ancama KKB, yang menyatakan akan membalas dendam kepada pasukan TNI-Polri. TNI juga membantah klaim KKB Papua atas tewasnya 9 prajurit TNI dalam kontak senjata di Nduga, Papua.

Lalu, ada juga berita mengenai kapal tanker minyak berbendera Singapura yang ditemukan di wilayah Pantai Gading. Sebelumnya, kapal ini hilang dan dibajak di lepas pantai Afrika.

Berikut daftar selengkapnya 5 berita terpopuler Bisnis.com:

1. KKB Papua Ancam Balas Dendam, TNI Tidak Mundur Sejengkalpun!

Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) mengancam akan membalas dendam kepada pasukan TNI-Polri.

Sementara itu, pihak TNI menyatakan tidak akan mundur sejengkalpun dalam menghadapi teror dari KKB. Melansir Reuters, Senin (17/4/2023), Juru Bicara Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) Sebby Sambom menegaskan, bahwa akibat serangan terhadap warga sipil itu, maka pihaknya mulai membalas dendam.

“TNI dan Polri menyerang warga sipil pada 23 Maret. Karena itu pasukan TPNPB menyatakan akan membalas dendam dan itu sudah dimulai," kata Sambom seraya menambahkan bahwa pertempuran masih berlanjut pada Minggu (16/4/2023).

2. KKB Papua Klaim Tewaskan 9 Prajurit, Ini Klarifikasi Kapuspen TNI

Markas Besar (Mabes) TNI membantah klaim keberhasilan Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB Papua yang mengaku telah menewaskan 9 prajurit TNI dalam kontak senjata di Nduga, Papua.

Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksamana Muda (Laksda) Julius Widjojono memastikan bahwa saat ini hanya satu prajurit yang dinyatakam gugur, yakni Pratu Miftahul Arifin.

3. Kapal Tanker Minyak Singapura yang Dibajak Akhirnya Ditemukan

Kapal tanker minyak berbendera Singapura yang dilaporkan hilang dan dibajak di lepas pantai Afrika, telah ditemukan di wilayah Pantai Gading.

Kapal tanker Singapura yang terdaftar pada Jumat pekan lalu dilaporkan hilang dan ditumpangi oleh pihak yang tidak dikenal.

Menurut pernyataan dari pemerintah Singapura, diketahui bahwa kapal Success 9 tersebut ditemukan di lepas pantai Abidjan, Pantai Gading, pada Sabtu (15/4/2023) dan awak kapal dilaporkan selamat.

4. Tembak Jatuh Pesawat Ukraina, 10 Tentara Iran Dipenjara

Iran telah memenjarakan 10 anggota angkatan bersenjatanya setelah dinyatakan bersalah terlibat dalam jatuhnya pesawat Ukraina pada 2020 lalu.

Situs pengadilan Mizan Online di Iran melaporkan tentang informasi vonis hukuman tersebut pada Minggu (16/4/2023).

Pasukan Iran menembak jatuh penerbangan Ukraina International Airlines PS752 tak lama setelah lepas landas dari Teheran pada 8 Januari 2020.

5. Oleh-Oleh Jokowi dari Jerman, Investasi Baterai Rp38,34 Triliun!

Presiden Joko Widodo atau Jokowi berhasil mendapatkan kepastian investasi untuk penghiliran bijih nikel menjadi baterai listrik dari tiga perusahaan Eropa di antaranya BASF, Eramet dan Volkswagen melalui PowerCO di sela-sela kunjungannya ke Jerman menghadiri pameran Hannover Messer 2023 pekan ini.

Kepastian itu didapat setelah Jokowi menggelar pertemuan bisnis dengan tiga pemimpin perusahaan itu di Hotel Kastens Luisenhoff, Hannover, Jerman, Minggu (16/4/2023) waktu setempat.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper