Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Arti Nuzulul Quran, Doa, dan Keutamaannya

Nuzulul Quran merupakan malam turunnya Al-Quran. Berikut ini penjelasan apa itu Nuzulul Quran, keutamaan serta doa yang bisa diamalkan.
Arti Nuzulul Quran, Doa, dan Keutamaannya (pixabay)
Arti Nuzulul Quran, Doa, dan Keutamaannya (pixabay)

Bisnis.com, JAKARTA - Pertengahan Ramadan, tepatnya malam tanggal 17 Ramadan sering diperingati sebagai malam Nuzulul Quran.

Adapun arti Nuzulul Quran yaitu turunnya Al-Qur’an atau lebih tepatnya hari saat Al-Qur’an diturunkan ke bumi lewat Nabi Muhammad SAW.

Ada beberapa informasi lain mengenai malam Nuzulul Quran yang akan dibahas pada artikel ini.

Apa itu Nuzulul Quran?

Dikutip dari uii.ac.id Nuzulul Quran adalah peristiwa yang terjadi pada 17 Ramadan tepatnya turunnya Al-Qur’an ke bumi lewat Nabi Muhammad SAW yang saat itu berada di Gua Hira. Wahyu pertama yang diturunkan Allah melalui perantara Malaikat Jibril adalah Ayat 1 – 5 Surat Al-‘Alaq. 

Namun, ada beberapa opini beranggapan bahwa Al-Qur’an diturunkan pada malam lailatul qadar. Mengesampingkan perbedaan pendapat mengenai waktu malam Nuzulul Quran tersebut, ada beberapa hikmah Nuzulul Quran yang dapat kita ambil. 

Hikmah tersebut yakni menambah amalan kita untuk membaca, mentadabburi, dan mengamalkan Al-Qur’an seperti hadits yang menyebutkan bahwa akhlak Nabi Muhammad SAW merupakan Al-Qur’an. Walaupun demikian, akan lebih baik jika kita melakukan amalan tersebut tidak hanya ketika malam Nuzulul Quran saja.

Doa Nuzulul Quran

Selain amalan membaca Qur’an ada amalan lain yang bisa dilakukan saat malam turunnya Al-Quran, yakni dengan membaca doa Nuzulul Quran. Doa tersebut dibaca sebagai permohonan kita akan syafaat dan kemuliaan Al-Qur’an. Mengutip dari laman wakalahmu.com berikut doa Nuzulul Quran:

“Allaahumma nawwir quluubanaa bi tilaawatil qur aan, wa zayyin akhlaa qonaa bijaahil qur aan, wa hassin a’maalanaa bi dzikril qur aan, wa najjinaa minan naari bi karoo matil qur aan, wa adkhilnal jannata bi syafaa’til qur aan.”

Artinya: “Ya Allah sinari hati kami sebab membaca Al-Quran, hiasi akhlak kami dengan kemuliaan Al-Quran, baguskanlah amalan kami karena berdzikir lewat Al-Quran, selamatkanlah kami dari api neraka karena kemuliaan Al Quran, masukkanlah kami ke dalam surga dengan syafa’at Al-Quran."

Keutamaan Malam Nuzulul Quran

Dilansir dari uinsgd.ac.id ada beberapa keutamaan atau hikmah malam Nuzulul Quran, antara lain:

  • Malam Penuh Kemuliaan diturunkannya Al-Qur’an

Seperti yang terdapat di QS Al-Qadr ayat 1,

إِنَّا أَنْزَلْنَاهُ فِي لَيْلَةِ الْقَدْرِ

Innaa anzalnaahu fii lailatil qadri

Artinya: “Sesungguhnya kami telah menurunkannya (Al-Qur’an) pada malam kemuliaan”.

Dari ayat tersebut disimpulkan bahwa malam Nuzulul Quran merupakan malam yang penuh kemuliaan. 

  • Malam yang Lebih Baik daripada Seribu Bulan.

Telah disebutkan dalam kitab Shahihain melalui Abu Hurairah, bahwa Nabi Muhammad SAW bersabda “Barang siapa yang melakukan shalat sunnah di malam Lailatul Qadar dikarenakan keimanan dan mengharap pahala serta ridho Allah, maka akan diampuni baginya semua dosanya yang terdahulu”. Selain itu disebutkan pula dalam QS Al-Qadr Ayat 2-3,

وَمَا أَدْرَاكَ مَا لَيْلَةُ الْقَدْرِ (٢) لَيْلَةُ الْقَدْرِ خَيْرٌ مِنْ أَلْفِ شَهْرٍ (٣)

Wa maa adrakamaa lailatil qadr. Lailatul qadri khairummin alfi syahr.

Artinya: “Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? (2). Malam Kemuliaan itu lebih baik dari pada seribu bulan (3) .”

  • Malam yang Sejahtera dan Penuh Hikmah

Selain penuh kemuliaan, malam Nuzulul Quran dinilai sebagai tanda kesejahteraan. Hal itu ditandai dengan turunnya Al-Qur’an sebagai pedoman hidup umat manusia yang disertai dengan turunnya para malaikat untuk mengatur segala urusan. Sebagaimana firman Allah pada QS Al-Qadr ayat 4 dan 5,

تَنَزَّلُ الْمَلائِكَةُ وَالرُّوحُ فِيهَا بِإِذْنِ رَبِّهِمْ مِنْ كُلِّ أَمْرٍ (٤) سَلامٌ هِيَ حَتَّى مَطْلَعِ الْفَجْرِ (٥)

Tanazalul malaikatu warruhufiihaa biidzni rabbihim min kullil amr. Salamun hiya hatta matla’il fajr.

Artinya: “Pada malam itu turun para malaikat dan Ruh (Jibril) dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan (4). (5) Sejahteralah (malam itu) sampai terbit fajar(5)”.

Itulah pengertian Nuzulul Quran, keutamaan beserta doa yang bisa diamalkan pada saat malam turunnya Al-Quran

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nuraini
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper