Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Hukum dan Efek Menunda Buka Puasa

Umat Islam dapat membatalkan puasa dengan beberapa kurma, yang juga sunnah, atau minum air putih secukupnya terlebih dahulu.
Sekeluarga sedang berbuka puasa bersama
Sekeluarga sedang berbuka puasa bersama

Bisnis.com, JAKARTA - Ibadah puasa ini dilakukan sejak matahari terbit hingga matahari terbenam. Namun, apa hukumnya, bila seseorang menunda berbuka puasa?

Sebelum waktu Subuh atau matahari terbit, umat Islam melakukan sahur atau makan dan minum sebelum berpuasa. Saat berpuasa, umat Islam harus menahan diri dari makan, minum, dan segala sesuatu yang dapat membatalkan puasa. Setelah itu, saat adzan Magrib, umat Islam dipersilakan untuk membatalkan puasa karena itu adalah waktu berbuka puasa.

Hindari menunda berbuka puasa karena sebaik-baiknya buka puasa adalah di awal waktu. Ini didasari dari hadist Rasulullah Saw. yang diriwayatkan dari Anas bin Malik.

بَكِّرُوْا بِالإفْطَارِ، وَأَخِّرُوْا السَّحُوْرَ

Artinya: “Segerakanlah berbuka dan akhirkan sahur.”

Melansir kemenag.go.ig, Rasulullah Saw. bersabda, “Manusia akan senantiasa berada dalam kebaikan selama mereka menyegerakan berbuka.” (HR. Bukhari no 1957 – Muslim no.1098).

Oleh karena itu, dilansir dari nu.or.id, menyegerakan berbuka puasa pada saat masuk waktu Magrib hukumnya adalah sunnah. Sementara itu, menunda-nunda waktu berbuka puasa tidak baik dan tidak dianjurkan. Walaupun harus mengerjakan sesuatu yang mendesak, seperti menjadi muadzin atau imam, sebaiknya puasanya harus dibatalkan terlebih dahulu.

Umat Islam dapat membatalkan puasa dengan beberapa kurma, yang juga sunnah, atau minum air putih secukupnya terlebih dahulu. Setelah melaksanakan ibadah salat magrib, bisa dilanjutkan dengan makan besar.

Adapun sunnah ketika berbuka puasa yaitu berdoa apapun karena berbuka puasa adalah salah satu dari sekian banyak waktu mustajab atau terkabulnya doa. Dalam sebuah hadis menjelaskan, “Dari Abu Hurairah, dari Nabi SAW: “Ada tiga orang yang tidak akan tertolak doanya, yaitu seorang yang puasa ketika sedang berbuka, seorang imam yang adil, dan doa seorang yang terzolimi.” (HR. Tirmidzi, Ibnu Majah, Ibnu Hibban.

Selain itu, ada dampak yang didapat ketika menunda buka puasa dari sisi kesehatan. Jika menunda buka puasa bisa menimbulkan dehidrasi. Selama seharian berpuasa kita tidak makan dan minum sehingga kekurangan air dalam tubuh kita. Ketika menunda buka puasa, dehidrasi yang dialami mungkin akan semakin parah dan menyebabkan penyakit. Lalu, dapat mengganggu kesehatan lain, seperti gangguan pada lambung.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper