Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Vladimir Putin Siapkan Hadiah Rp2,4 Miliar untuk Wanita Rusia yang Mau Punya 10 Anak

Vladimir Putin kembali melakukan sayembara dengan metode Mother Heroine untuk mengisi kembali kekosongan warga negara di Rusia.
Presiden Rusia Vladimir Putin (kanan)/Reuters
Presiden Rusia Vladimir Putin (kanan)/Reuters

Bisnis.com, SOLO - Vladimir Putin kembali membuat sayembara yang diperuntukkan untuk wanita Rusia.

Dengan memiliki 10 orang anak, maka negara akan memberi mereka 10 juta rubel atau sekitar Rp2,4 miliar secara cuma-cuma.

Progran Putin ini sering disebut dengan Mother Heroine yang juga pernah dilakukan oleh Joseph Stalin pada tahun 1944 setelah negara itu kehilangan banyak nyawa dalam Perang Dunia II.

Rusia mengamati penurunan angka kelahiran selama beberapa tahun, dengan angka turun 400.000 yang menyeret angka menjadi 145,1 juta.

Selain itu, perang yang terjadi dengan Ukraina juga membuat sejumlah anggota militer Rusia meregang nyawa di medan pertempuran.

Mengingat hal ini, Putin mendorong wanita Rusia untuk melahirkan manusia baru untuk membantu mengisi kembali kekosongan warga negara di negara itu. 

Meski demikian, ada syarat yang ditetapkan Vladimir Putin ketika seorang ibu ingin mengklaim hadiah 10 juta rubelnya tersebut.

Syaratnya adalah anak ke-10 yang dia lahirkan setidaknya harus berusia minimal 1 tahun terlebih dahulu.

Selain itu, pemerintah Rusia juga memberi syarat jika ke-10 anaknya harus masih hidup dan lengkap ketika mengklaim hadiah tersebut, kecuali mereka terbunuh dalam terorisme atau konflik bersenjata.

Perempuan yang berhasil memenuhi sayembara sebagai Mother Heroine akan dianggap berjasa kepada negara.

Menurut The Moscow Times, kehormatan itu setara dengan perintah negara lain seperti Pahlawan Buruh dan Pahlawan Rusia dalam hal signifikansi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper