Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harapan dan Saran Gubernur Jawa Barat untuk IKN Nusantara

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyampaikan bahwa ritual kendi di IKN Nusantara dimaknai sebagai bentuk restu lahir batin dari seluruh masyarakat Indonesia.
Kesan dan Harapan para Gubernur pada Ibu Kota Nusantara, IKN, 14 Maret 2022
Kesan dan Harapan para Gubernur pada Ibu Kota Nusantara, IKN, 14 Maret 2022

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo atau Jokowi baru saja memimpin ritual Kendi Nusantara di Titik Nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur, isinya adalah air dan tanah yang berasal dari 34 provinsi.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyampaikan bahwa ritual tersebut dimaknai sebagai bentuk restu lahir batin dari seluruh masyarakat Indonesia.

"Makanya diwakili oleh 34 gubernur membawa air dan tanah," katanya dikutip dari YouTube Setpres, Senin (14/3/2022).

Lebih lanjut, Kang Emil, sapaan Ridwan Kamil, mengatakan bahwa air dan tanah yang dibawa ke IKN berasal dari 27 kabupaten/kota di Jawa Barat.

Dia juga menyampaikan bahwa pembangunan sebuah kota dari nol membutuhkan waktu yang lama, sehingga masyarakat jangan terlalu berharap bisa rampung dalam waktu singkat.

"Visi itu ada yang beres dalam 10 tahun, ada yang 100 tahun, jadi masyarakat jangan terlalu expect ya dalam hitungan 3-5 tahun tiba-tiba bisa beres," katanya.

Kang Emil juga mengatakan bahwa untuk menjadi kota terbaik dunia, IKN harus memiliki sistem yang smart green dan zero carbon, serta terdesain dengan baik.

Menurutnya, kota dengan desain terbaik biasanya dibangun swasta, sehingga IKN bisa menjadi kota dengan desain terbaik pertama di dunia yang dibangun oleh negara.

"Ketiga tentunya tantangan terbesar dalam membangun kota adalah siapa yang mau tinggal di sini perlu dipikirkan juga. Kalau hanya mengandalkan populasi PNS kotanya pasti sepi," katanya.

Sebaliknya, jika IKN bisa menghadirkan fasilitas-fasilitas yang bisa menarik penduduk non-PNS untuk tinggal, maka pembangunan IKN bisa dikatakan sukses.

Ridwan optimistis pembangunan IKN bisa berjalan lancar dengan dukungan seluruh elemen bangsa.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper