Jangan Puas
Dicky pun berpesan, agar semua pihak tidak puas dengan vaksinasi yang sudah meluas. Dia meminta masyarakat pun terus disiplin 5M, yakni mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas.
“Jadi, penanggulangan pandemi tidak cukup dengan vaksinasi, tapi juga harus lewat peningkatan 3T dan jangan diabaikan 5M-nya,” pungkas Dicky.
Selama perpanjangan PPKM yang dimulai pada 2 November 2021, tren kasus Covid-19 terus menurun sepekan terakhir.
Menurut catatan Bisnis, dalam 6 hari terakhir perpanjangan PPKM, ada 3.404 kasus, sedangkan pekan sebelumnya terdapat 4.439 kasus.
Pemerintah menetapkan PPKM selama 14 hari, 2-15 November 2021 dalam upaya meredam penyebaran Virus Corona.