Bisnis.com, JAKARTA - BMKG mencatat, gempa berkekuatan magnitudo 4,8 Sabtu 16-Okt-21 03:18:23 WIB mengguncang wilayah Karangasem Bali.
Gempa dengan lokasi 8.32 LS, 115.45 BT itu berpusat di darat 8 km barat laut Karangasem).
Gempa berkedalaman 10 Km itu dirasakan di Denpasar, Karangasem, Lombok Utara, Lombok Timur, Lombok Barat, Lombok Tengah, dan Mataram.
Kepala Badan Mitigasi Gempa dan Tsunami BMKG Daryono di akun facebooknya membagian foto-foto kerusakan dan longsor akibat gempa tersebut.
Dia juga menyatakan ada gempa susulan berkekuatan 3,8 magnitudo akibat gempa tersebut.
Berikut foto-foto yang dibagikannya