Bisnis.com, JAKARTA — Tingkat keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) Covid-19 nasional terus menurun hingga berada di angka 31,15 persen per 24 Agustus 2021.
Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi mengatakan bahwa secara nasional terjadi penurunan BOR sehingga beban rumah sakit semakin ringan.
“BOR di semua provinsi berada di bawah 70 persen,” kata Nadia dalam konferensi pers, dikutip dari YouTube Setpres, Rabu (25/8/2021).
Tercatat, Bali menjadi provinsi dengan BOR tertinggi yaitu mencapai 70 persen. Kemudian, Aceh menyusul dengan BOR berada di angka 57 persen dan Sulawesi Tengah 56 persen.
Sementara itu, provinsi dengan BOR terendah adalah Papua Barat, Maluku, Banten yakni dibawah 20 persen.
Adapun, Nadia juga menyampaikan bahwa kasus positif mingguan turun 34 persen jika dibandingkan pekan sebelumnya.
Nadia mengungkapkan bahwa penurunan kasus paling signifikan terjadi di Papua Barat, Maluku, dan Jawa Tengah.
“Penurunan kasus sangat berhubungan dengan jumlah orang yang diperiksa sehingga kami selalu mendorong provinsi, kabupaten dan kota untuk terus meningkatkan testing di wilayahnya masing-masing,” ujarnya.
Selain itu, Kemenkes juga mencatat kasus kematian turun hingga 16 persen pada pekan ini.