Bisnis.com, JAKARTA — Sydney akan memasuki penguncian total atau lockdown selama dua minggu mulai Sabtu malam ini (26/06/2021).
Pihak berwenang berusaha menahan wabah yang menyebar cepat dari varian virus Corona Delta dengan langkah lockdown. Varian tersebut sangat menular pada beberapa kota yang ada di Australia,
Dilansir dari CNN, Sabtu (26/6/2021), lebih dari satu juta orang di pusat kota Sydney dan pinggiran timur kota sudah melakukan penguncian karena wabah Covid-19.
Namun, otoritas kesehatan mengatakan jika mereka perlu memperluas itu setelah lebih banyak kasus Covid-19 dicatat.
Dengan angka paparan yang terus meningkat di luar area, hal itu menjadi perhatian awal negara tersebut.
Bukan hanya Sydney, Perdana Menteri negara bagian New South Wales Gladys Berejiklian itu juga umumkan akan mengunci wilayah Blue Mountains, Central Coast dan Wollongong yang mengelilingi Sydney.
Baca Juga
Langkah lockdown ini adalah yang terbaru dari serangkaian penguncian singkat tetapi keras yang pernah diberlakukan di kota-kota Australia.
Itu berarti, lockdown di Sydney merupakan langkah yang paling besar dalam beberapa bulan terakhir untuk memerangi wabah virus Covid-19 di Australia.