Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Lantik ASN KPK, Firli Bahuri Serukan Perang Badar Lawan Korupsi

Jika korupsi belum habis, kata Firli, maka KPK tidak akan pernah menyatakan 'gencatan senjata'.
Setyo Aji Harjanto
Setyo Aji Harjanto - Bisnis.com 01 Juni 2021  |  16:26 WIB
Lantik ASN KPK, Firli Bahuri Serukan Perang Badar Lawan Korupsi
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Firli Bahuri - Antara/M. Risyal Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menyatakan perang badar melawan korupsi di Indonesia.

Hal ini disampaikan Firli dalam pidatonya saat pelantikan pegawai KPK menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN), Selasa (1/6/2021).

"Dengan menjadi manusia yang adil dan beradab insyallah sila ketiga persatuan indonesia akan menjadi kekuatan segenap bangsa indonesia dalam perang badar melawan korupsi," kata Firli, Selasa (1/6/2021).

Firli menjelaskan pernyataan perang tersebut, karena dia menilai korupsi merupakan kejahatan kemanusiaan. Menurut jenderal polisi ini, korupsi tidak hanya merugikan keuangan negara, tetapi juga menghambat kemajuan negara.

"Perang bersama melawan korupsi yang mengakar di negeri ini tentunya dengan mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia," ujar Firli.

Menurut dia, perang besar akan berlangsung hingga Indonesia bebas dari korupsi. Jika korupsi belum habis, kata Firli, maka KPK tidak akan pernah menyatakan 'gencatan senjata'.

"Pemberantasan korupsi tidak akan berhenti sampai kita mati, sampai Indonesia, NKRI bebas dari korupsi," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

KPK ASN Firli Bahuri
Editor : Nancy Junita

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top