Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PBB: 3,4 Juta Orang di Myanmar Akan Alami Kelaparan

Ekonomi Myanmar terguncang akibat pemberantasan pengunjuk rasa antikudeta, situasi keamanan yang memburuk, serta gerakan ketidakpatuhan sipil.
Ilustrasi Bisnis.com
Ilustrasi Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Program Pangan Dunia, World Food Programme atau WFP, memperkirakan terdapat tambahan hingga 3,4 juta orang di Myanmar yang akan kelaparan dalam enam bulan mendatang. Penambahan tersebut khususnya terjadi di pusat-pusat perkotaan.

WFP merilis perkiraan ini pada Kamis (22/04/2021) dengan mengatakan organisasi itu akan mengelola sebuah operasi bantuan makanan baru di negara tersebut.

WFP menyebutkan dengan dampak tiga kali lipat dari kemiskinan yang sudah ada, Covid-19 dan krisis politik saat ini, kelaparan dan keputusasaan meningkat tajam di seluruh Myanmar.

"Banyak orang di Myanmar kehilangan pekerjaan dan pemasukan. Ekonomi negara itu terguncang akibat pemberantasan para pengunjuk rasa antikudeta, situasi keamanan yang memburuk, serta gerakan ketidakpatuhan sipil di mana para pekerja menelantarkan tugas-tugas mereka," demikian pernyataan WFP seperti dilaporkan Perusahaan Penyiaran Jepang Nippon Hoso Kyokai (NHK), Jumat (23/4/2021).

Harga-harga akan melonjak sebab produksi dan distribusi masih ditangguhkan. Menurut WFP harga rata-rata beras naik 5 persen di seluruh Myanmar sejak Januari, sementara minyak goreng naik 18 persen sejak Februari.

WFP mengatakan sangat memerlukan dana US$106 juta sebab jumlah orang yang memerlukan bantuan akan bertambah tiga kali lipat dari 1,3 juta menjadi 3,3 juta dalam beberapa bulan mendatang.

Direktur WFP Myanmar Stephen Anderson dalam sebuah jumpa pers mengatakan, guna mencegah krisis kemanusiaan skala besar terjadi di depan mata, semua pihak harus beraksi.

"Kami berharap masyarakat internasional akan terus berdiri bersama masyarakat," katanya.

Di sisi lain, para pemimpin negara anggota Asean diketahui akan bertemu pada Sabtu (24/04/2021) untuk membahas respons terhadap situasi di Myanmar.

Sekretariat Asean menyebutkan pertemuan tingkat tinggi akan diadakan di Jakarta.

Pemimpin militer Myanmar Jenderal Senior Min Aung Hlaing dilaporkan berniat untuk hadir dalam pertemuan tersebut.

Myanmar tampaknya berupaya untuk membenarkan kudeta militer dan mengharapkan dukungan Asean atas rencananya menggelar pemilu setelah pencabutan deklarasi keadaan darurat yang diberlakukan selama setahun.

Namun di Myanmar, sejumlah pengunjuk rasa menyebutkan jenderal senior itu bukan merupakan perwakilan nasional. Kalangan lainnya mempertanyakan apakah negara-negara Asean akan menyetujui kekuasaan militer.

Program Pangan Dunia didirikan oleh badan pangan PBB FAO pada 1960. Bermarkas besar di Kota New York, WFP memberikan bantuan kemanusiaan dan perkembangan jangka panjang untuk program pangan di negara-negara berkembang.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rezha Hadyan
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper