Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hari Guru Nasional, Nadiem: Teruslah Bangkit dan Berjuang di Tengah Pandemi Covid-19

Nadiem berkeyakinan bahwa para guru tetap bisa mengupayakan keberlanjutan pembelajaran bagi murid-murid walau dengan segala keterbatasan.
Presiden Joko Widodo (tengah) berjabat tangan dengan guru penerima penghargaan pada peringatan Hari Ulang Tahun ke-73 Persatuan Guru Republik Indonesia, di Stadion Pakansari, Jawa Barat, Sabtu (1/12/2018). Presiden menekankan bahwa tahun 2019, Pemerintah akan menggeser program strategi pembangunan dari program pembangunan infrastruktur menjadi program pembangunan memperkuat sumber daya manusia untuk menghadapi peluang dunia dan perkembangan teknologi./ANTARA FOTO-Puspa Perwitasari
Presiden Joko Widodo (tengah) berjabat tangan dengan guru penerima penghargaan pada peringatan Hari Ulang Tahun ke-73 Persatuan Guru Republik Indonesia, di Stadion Pakansari, Jawa Barat, Sabtu (1/12/2018). Presiden menekankan bahwa tahun 2019, Pemerintah akan menggeser program strategi pembangunan dari program pembangunan infrastruktur menjadi program pembangunan memperkuat sumber daya manusia untuk menghadapi peluang dunia dan perkembangan teknologi./ANTARA FOTO-Puspa Perwitasari

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim mengingatkan para guru untuk terus bangkit dan berjuang memberikan layanan pendidikan kepada para siswa di tengah wabah Covid-19.

“Ada pilihan untuk menyerah, ada opsi untuk mengeluh. Namun, kita memilih terus bangkit dan berjuang,” ujarnya dalam pidato memperingati Hari Guru Nasional di kantornya hari ini, Rabu (25/11/2020).

Pidato yang sebelumnya telah direkam di akun media sosial Kemendikbud itu diperdengarkan dalam upacara itu.

Menurutnya, di tengah pandemi saat ini, dia berkeyak?nan bahwa para guru tetap bisa mengupayakan keberlanjutan pembelajaran bagi murid-murid walau dengan segala keterbatasan.

Nadiem sangat percaya bahwa selalu ada hikmah dari setiap peristiwa yang terjadi. Banyak pemangku kepentingan di bidang pendidikan bahu-membahu, bergotong royong mengatasi kompleksitas situasi yang belum pernah terbayangkan sebelumnya, katanya.

Hal yang sama juga terjadi di seluruh dunia. Menurut Nadiem, sebanyak 1,3 miliar peserta didik terkena dampak pandemi tersebut atau 90 persen secara global.

Karena itu, dia memberikan apresiasi yang sangat tinggi, tidak saja kepada para guru, tetapi juga para orangtua siswa yang bekerja keras membantu peserta didik.

“Para orangtua begitu aktif terlibat mendampingi anaknya saat belajar dari rumah. Ayah dan ibu bahu-membahu memberikan motivasi, menemani belajar, bahkan turut pula menjadi guru bagi anak-anaknya,” katanya saat menjadi inspektur upacara Hari Guru Nasional itu.

Selain  dihadiri para pejabat Kemendikbud, upacara yang dilaksanakan dengan protokol kesehatan Covid-19 itu juga dihadiri mantan Mendikbud era Presiden BJ Habibie, Wardiman Djojonegoro.

Adapun, ribuan guru turut mengikuti upacara itu secara virtual di daerah masing-masing. Sebagian dari mereka turut menyampaikan ucapan selamat Hari Guru Nasional melalui akun media sosial  dengan disertai berbagai komentar lainnya.

Pada bagian dalam pidatonya, Nadiem juga memuji  para guru Indonesia yang giat dan aktif mencari solusi terbaik demi berlangsungnya pembelajaran di masa pandemi.

“Sikap-sikap positif ini, semangat pantang menyerah dan gotong royong adalah sebuah keteladanan untuk anak-anak kita, murid-murid kita, para penerus bangsa,” katanya.

Nadiem berharap agar seluruh insan pendidikan menjadikan situasi pandemi ini sebagai laboratorium bersama untuk menempa mental pantang menyerah dan mengembangkan budaya inovasi. Saya juga mengajak semua pihak melanjutkan kolaborasi yang telah terbentuk,” tambah Nadiem.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper