Bisnis.com, JAKARTA - Kurir selalu memiliki banyak cara untuk menyelundupkan narkoba di lembaga pemasyakatan atau lapas. Aksi tersebut pun kerap kali digagalkan, sehingga mereka terus memutar otak untuk melancarkan aksinya.
Salah satu modus yang belakangan tengah ramai diperbincangkan warganet adalah dengan menyamarkan barang haram tersebut lewat sayur tahu di Lapas Kelas IIB Mojokerto Jawa Timur.
Aksi ini tertangkap lewat sebuah video yang viral dan tengah diperbincangkan warganet di Twitter.
Di video yang diunggah oleh akun @captamor terlihat petugas tengah mengeluarkan sayur tahun yang dibawa oleh sang kurir.
Di dalam sayur tahu itu ternyata terdapat banyak obat-obatan terlarang yang akan diselundupkan ke dalam lapas.
Unggahan itu pun memicu komentar-komentar unik warga net. Bahkan, banyak yang menyandingkan kurir tersebut dengan raja narkoba dari amerika latin, Pablo Escobar.
Pablo Emilio Escobar Gaviria adalah seorang gembong narkoba dan pengedar narkoba Kolombia. Kartelnya, pada puncak kariernya, menyediakan diperkirakan 80 persen dari kokain yang diselundupkan ke Amerika Serikat,
Akun @Lamz23 misalnya menyebutkan bahwa Pablo Escobar pun menangis melihat aksi yang dilancarkan oleh sang kurir itu.
nyelundupin obat lewat barang?
— giα (@captmor) September 5, 2020
nyelundupin obat lewat sayur tahu? pic.twitter.com/5lhquVQMW9
Sementara itu, akun @IffatPrata bahkan menyebut Pablo Escobar menyesal lantaran tidak pernah mengenal tahu. Di sisi lain, komika Pandji Pragiwaksono memuji kurir dan petugas lapas dalam video tersebut.
"Luarbiasa skill org yg ngumpetin, luarbiasa skill org yg nemuin ?," tulis akun @pandji.
Selain sayur tahu, cara lain yang dilakukan kurir menyelundupkan narkoba yakni lewat kacang dan buah salak. Aksi penyelundupan narkoba lewat kacang ini diketahui dari video yang diunggah oleh akun @Mylova21.
"Orang2 yg nyelundupin narkoba koo bisa ya kreatif2 bgt bgtu, ada yg di dalam sayur tahu, buah salak, dlm kacang jg ada woy gila kreatifnya ..." Cuit akun @bakmiedingin.