Bisnis.com, JAKARTA - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 mencatat kasus baru positif Covid-19 pada hari ini bertambah 1.293 sehingga total menembus 56.385 kasus.
Hal itu disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto, Selasa (30/6/2020) sore.
Menurut Yuri, berdasarkan perhitungan selama 24 jam hingga Selasa pukul 12.00 WIB jumlah spesimen yang diperiksa mencapai 21.515 sehingga total spesimen yang sudah diperiksa mencapai 803.898.
Dari jumlah tersebut, kasus baru terkonfirmasi mencapai 1.293 orang, sehingga menjadi 56.385 orang.
Dari sisi sebaran, Jatim menambah kasus baru 331 namun melaporkan 121 kasus sembuh.
DKI Jakarta melaporkan 193 kasus baru dan 394 kasus sembuh dan Jawa Tengah 153 kasus baru dan 50 kasus sembuh.
Baca Juga
Selanjutnya, Kalsel melaporkan 106 kasus baru dan 38 kasus sembuh, Sulsel 89 kasus baru dan 69 kasus sembuh.
Terdapat 19 Provinsi dengan kasus baru di bawah 10, dan ada 7 provinsi yang tidak mengalami kasus baru.
Provinsi dimaksud adalah Babel, Bengkulu, Jambi, Kalbar, Kepri, Riau, dan NTT.
Yuri juga menyebut sejumlah provinsi dengan persentase kasus sembuh lebih dari 80 persen atau di atas persentase kasus sembuh dunia yang berada di angka 50,3 persen.
Provinsi dimaksud adalah NTT 81,1 persen, Kaltim 73,7 persen, Yogyakarta 85,3 persen, Gorontalo 80,2 persen, Sulsel 82,3 persen, Kaltara 73,5 persen, Lampung 79,3 persen, Sulbar 72,8 persen, Babel 86,8
Sebelumnya, Gugus Tugas mencatat kasus baru positif Covid-19 pada Senin bertambah 1.082 sehingga total menembus 55.092 kasus.
Jumlah pasien yang sembuh pada hari Senin bertambah 864 orang sehingga totalnya menjadi 23.800 orang.
Di sisi lain, jumlah pasien Covid-19 yang meninggal bertambah 51 orang sehingga totalnya menjadi 2.805 orang.
Yuri mengatakan jika dilihat sebarannya, penambahan kasus positif tertinggi pada Senin berasal dari provinsi Jawa Timur yaitu 297 kasus.
"Selain itu, provinsi tersebut melaporkan 171 kasus sembuh," ujar Yuri dalam konferensi pers, Senin (29/6/2020).
Yuri menyatakan provinsi dengan penambahan kasus positif tertinggi berikutnya adalah Jawa Tengah yaitu 198 kasus, Sulawesi Selatan 188 kasus, DKI Jakarta 125 kasus, dan Kalimantan Tengah 47 kasus baru positif Covid-19.
"Penambahan kasus baru ini didapatkan dari hasil tracing yang agresif dari setiap kasus yang menjalani perawatan dan pemeriksaan secara masif," ujar Yuri.
Sebelumnya pada Minggu (28/6/2020), Gugus Tugas Covid-19 mencatat penambahan kasus positif sebanyak 1.198 kasus sehingga totalnya menjadi 54.010 kasus.
Sementara itu, jumlah pasien yang sembuh bertambah 1.027 orang sehingga totalnya menjadi 22.936 orang. Di sisi lain, jumlah pasien yang meninggal akibat Covid-19 bertambah 34 orang sehingga totalnya menjadi 2.754 orang.