Inggris
Dilansir dari The Guardian, Rabu (6/5/2020), Perdana Menteri Boris Johnson telah memberikan tanda pelonggaran lockdown mulai Senin depan atau tanggal 11 Mei. Keputusan tersebut dibuat setelah dia menentukan target 200.000 tes per hari pada akhir bulan ini.
Dia berencana memberikan pernyataan resmi pada Minggu terkait unlockdown. Dengan adanya pembukaan aktivitas, diharapkan unit bisnis dapat kembali membuat karyawannya kembali bekerja.
Berdasarkan data WHO, per 5 Mei 2020, total kasus Covid-19 di Inggris mencapai 190.588 dengan kematian mencapai 28.734 jiwa. Adapun kasus baru mencapai 3.985.