Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

10 Hal ‘Paling Dicari’ Saat Listrik Padam

Pengalaman yang kita rasakan selama 24 jam terakhir di ibu kota nyata-nyata jadi bukti betapa dahsyatnya kekuatan listrik bagi hajat hidup manusia khususnya dengan gaya hidup modern saat ini.
/flickr.com
/flickr.com

Bisnis.com, JAKARTA – Hidup tanpa listrik selama berjam-jam bisa jadi pengalaman yang buruk bagi sebagian orang. Nah, bayangkan jika jaringan listrik mati sepanjang hari atau bahkan berhari-hari.

Tak hanya bikin emosi jiwa, ketiadaan listrik bisa juga mengancam nyawa seseorang apalagi yang berkaitan dengan kemampuan untuk menopang keberlangsungan hidup.

Pengalaman yang kita rasakan selama 24 jam terakhir di ibu kota nyata-nyata jadi bukti betapa dahsyatnya kekuatan listrik bagi hajat hidup manusia khususnya dengan gaya hidup modern saat ini.

Berikut adalah sepuluh hal yang mungkin akan paling kita ‘rindukan’ saat listrik padam, yang dilansir dari modern survival blog. Dengan mengenal kesepuluh hal ini, kita bisa mengantisipasi langkah-langkah agar tidak kehilangan esensialitas fungsinya.

1. Cahaya lampu

Hal paling mendasar dan mungkin termewah dari manfaat listrik adalah cahaya lampu sebagai penerangan utamanya di malam hari. Berapa lama baterai senter kita bisa bertahan tanpa lampu?

2. Telepon seluler

Sebagian besar komunikasi kita dilakukan melalui ponsel atau smartphone. Benda ini layaknya adalah urat nadi kehidupan jaringan sosial kita dan sarana utama untuk berkomunikasi dengan keluarga dan teman-teman kita. Kita mungkin perlu menyimpan tak hanya satu baterai cadangan dan selalu ingat mengisi penuh charger.

3. Internet dan komputer

Kategori ini mungkin ini adalah sumber daya yang paling diandalkan dalam kehidupan modern kita saat ini. Internet dan komputer digunakan mulai dari untuk komunikasi, aktivitas keuangan, sampai hiburan kita. Bahkan meskipun listrik tak padam, banyak yang kelimpungan jika tidak memiliki sarana ini.

4. Televisi

Rata-rata orang dewasa menonton televisi dapat mencapai 4 jam sehari sementara anak-anak biasanya menonton TV 6 jam per hari termasuk untuk memainkan video game mereka. Ketiadaan televisi rasanya bisa menjadi kejutan bagi sistem emosional seseorang.

5. iPod, stereo, pemutar musik

Seperti halnya televisi, musik adalah bagian utama dari hiburan bagi kebanyakan orang. Mau bekerja di kantor ataupun berjalan-jalan, banyak orang mengandalkan musik untuk menemani aktivitas mereka.

6. Pendingin udara, kipas angin, pemanas

Banyak bangunan modern benar-benar tidak dapat dihuni tanpa AC karena desainnya yang bertumpuk dengan banyak lantai. Selama berpuluh-puluh tahun kita sudah sedemikian dimanjakan dengan kenyamanan AC. Apa jadinya berkerja di dalam ruangan tanpa AC?

7. Kulkas dan freezer

Tak bisa dibohongi vitalnya peran lemari pendingin dalam menjaga agar makanan atau bahan-bahan makanan kita tetap segar lebih lama. Tanpa listrik, makanan beku yang tersimpan di dalamnya sudah pasti akan mencair. Nah, pilihan selanjutnya cuma ada dua. Segera dikonsumsi atau dibuang?

8. Peralatan dapur

Bagaimana jadinya membuat secangkir kopi atau nasi bila kita terbiasa mengandalkan mesin pembuat kopi atau rice cooker? Ada banyak peralatan di dapur yang menggunakan listrik dan kita harus memikirkan alternatif yang ada bila listrik padam.

9. Kompor, oven, microwave

Sebagian besar orang mengandalkan kompor listrik, oven, atau microwave untuk memasak makanan mereka. Saat listrik padam, kita mungkin harus lebih bersabar menyantap makanan non-olahan seperti buah-buahan.

10. Mesin cuci dan pengering

Menjaga pakaian kita tetap bersih adalah sesuatu yang tidak boleh kita anggap remeh. Bakteri akan berkembang lebih cepat jika pakaian kotor dibiarkan menumpuk terlalu lama. Mungkin sesekali kita harus menyisihkan sebagian tenaga untuk mencuci pakaian dengan tangan kita sendiri.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper