Bisnis.com, JAKARTA -- Hasil hitung cepat atau quick count sementara dari lembaga survei Indikator Politik Indonesia menunjukkan keunggulan untuk Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di antara partai-partai lain.
Data quick count pemilihan legislatif (pileg) dari Indikator menunjukkan perolehan PDIP mencapai 19,36 persen, naik dari perolehan riil Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada pileg 2014 yang mencapai 18,95 persen. Data tersebut diambil dari Indikator pada pukul 20.20 WIB, dengan data masuk mencapai 66,16 persen dan tingkat partisipasi 77,85 persen.
Selain PDIP, partai-partai lain yang mengalami peningkatan suara (sementara) adalah PKB yang dari 9,04 persen (2014) jadi 10,06 persen (2019), Gerindra dari 11,81 persen (2014) menjadi 12,92 (persen), Nasdem dari 6,72 persen menjadi 9,06 persen, dan PKS dari 6,79 persen (2014) jadi 8,22 persen (2019).
Adapun partai-partai yang mengalami penurunan perolehan suara dari hasil quick count dibandingkan dengan hitung riil KPU pada 2014 adalah Partai Golkar, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Amanat Nasional (PAN), Hanura, Partai Demokrat, PBB dan PKPI.
Berikut data sementara Pileg 2019 (quick count sementara) dibandingkan dengan Pileg 2014 (final hasil hitungan KPU):
Perbandingan Perolehan Suara Partai Pemilu 2019 Vs Pemilu 2014 | |||
---|---|---|---|
Partai | 2019 (Quick Count) Persen | 2014 (KPU) Persen | Naik/Turun |
PKB | 10,06 | 9,04 | Naik |
Gerindra | 12,92 | 11,81 | Naik |
PDIP | 19,36 | 18,95 | Naik |
Golkar | 12,10 | 14,75 | Turun |
Nasdem | 9,06 | 6,72 | Naik |
Garuda | 0,51 | - | - |
Berkarya | 2,05 | - | - |
PKS | 8,22 | 6,79 | Naik |
Perindo | 2,63 | - | - |
PPP | 4,45 | 6,53 | Turun |
PSI | 1,90 | - | - |
PAN | 6,49 | 7,59 | Turun |
Hanura | 1,59 | 5,26 | Turun |
Demokrat | 7,51 | 10,19 | Turun |
PBB | 0,90 | 1,46 | Turun |
PKPI | 0,24 | 0,91 | Turun |
Disclaimer: Prakiraan hasil penghitungan cepat ini bukan merupakan hasil resmi Pemilu. Perhitungan yang sebenarnya tetap mengacu pada perhitungan Komisi Pemilihan Umum (KPU).