Bisnis.com, JAKARTA -- Inspirasi membuat buku bisa datang dari mana saja, bahkan dari kumpulan catatan harian yang ditulis pada notes di laman Facebook pun bisa dielaborasi menjadi buku.
Itulah yang dilakukan oleh Jusman Syafii Djamal, Komisaris Utama PT Kereta Api yang juga pernah menjabat sebagai Menteri Perhubungan tahun 2007 - 2009.
Tak kurang dari 450 notes yang ditulis sejak 2011 dari pengalaman dan kesehariannya itu telah dibukukan menjadi empat bagian atau tetralogi dengan tema besar Notes on Facebook atau Catatan Facebook.
"Setiap jam 5 pagi setelah shalat subuh ataupun sebelum tidur, saya selalu menyempatkan diri menulis apa yang ada dalam fikiran ke dalam facebook," ujarnya, Sabtu (26/1/2019).
Buku pertama berjudul Notes On Leadership diluncurkan pada 2014. Setahun kemudian dia kembali menelurkan buku berjudul Notes On Strategy, dan buku ketiga berjudul Notes on Innovation diterbitkan pada 2017.
Mengawali tahun ini, Honorary Guest Professor Zhejiang Science Technology University ini kembali menghadirkan buku keempat berjudul: Notes On The Tides of Technology In Turbulent Times.
Jusman mengatakan bahwa setiap buku yang diluncurkannya menjadi hadiah pernikahannya dengan Arita Matthias Aroef yang telah dinikahinya sejak 1 Desember 1990.
"Ini menjadi hadiah pernikahan saya dan istri, agar ketika saya di rumah pun istri tahu bahwa saya tetap ada kerjaan juga bisa menghasilkan," selorohnya.
Buku keempat terbitan Diandra Kreatif ini terdiri dari sembilan bab yang dilengkapi dengan prolog dan epilog. Menariknya, tulisan bab dalam buku ini diganti dengan istilah mailbox yang terdiri atas sejumlah inbox.
Pada setiap inbox tertulis waktu hari dan tanggal tulisan tersebut diunggah.