Bisnis.com, JAKARTA -- Sebelum acara upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Ke-73 Republik Indonesia dimulai, Jumat (17/8/2018), Presiden Joko Widodo berjalan keluar dari gedung Istana Merdeka, Jakarta.
Presiden berjalan menuju tenda para undangan yang berada di sisi kanan halaman Istana Merdeka untuk menyapa dan menyalami tamu undangan yang duduk di barisan depan.
Ketika Jokowi berjalan sambil menyapa mereka, para tamu undangan bertepuk tangan. Presiden kemudian menyalami para tamu undangan dan menerima sejumlah ajakan swafoto.
Dalam upacara kali ini, Jokowi mengenakan pakaian adat Aceh. Presiden mengatakan negara Indonesia memiliki tradisi dan budaya yang sangat banyak.
"Pakaian adat ada ratusan, bahkan mungkin ribuan. Jadi, banyak pilihan dan yang kami pilih ini," ujarnya.