Bisnis.com, BANDUNG -- Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut dua TB Hasanuddin atau Kang Hasan mengajak warga Jawa Barat agar tidak golput atau menggunakan hak pilihnya pada Pilkada 2018.
"Jangan sampai hak suara saudara terbuang dengan sia-sia, pilih pemimpin yang saudara anggap layak pimpin Jawa Barat," kata TB yang memilih memantau TPS karena tidak memiliki KTP Jabar, Rabu (27/6/2018).
Hasan juga mengingatkan masyarakat untuk turut berpartisipasi memberikan hak suaranya dan datang ke TPS. Menurutnya, suara setiap warga yang sudah berhak memilih akan menentukan nasib daerah Jawa Barat lima tahun ke depan, sehingga harus digunakan dengan sebaik-baiknya sesuai hati nurani.
"Jangan tergiur iming-iming politik uang. Sebab, hal tersebut akan mencederai demokrasi di Indonesia, khususnya Jawa Barat," katanya.
Dia berharap, peningkatan kesadaran masyarakat untuk menggunakan hak suaranya akan turut meningkatkan partisipasi masyarakat untuk membangun daerahnya.