Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pilgub Jabar 2018: Ratusan Warga Rancaekek Gunakan Hak Pilih

Ratusan warga di Kelurahan Rancaekek, Kabupaten Bandung, mulai berdatangan ke bilik suara untuk memberikan hak suaranya dalam penentuan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat periode 2018 - 2023.
Sejumlah warga menunggu antrean memilih di TPS 01 Kelurahan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Jawa Barat dalam Pilgub Jawa Barat, Rabu (27/6)./Bisnis-Anggi Oktarinda
Sejumlah warga menunggu antrean memilih di TPS 01 Kelurahan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Jawa Barat dalam Pilgub Jawa Barat, Rabu (27/6)./Bisnis-Anggi Oktarinda

BIsnis.com, RANCAEKEK -- Ratusan warga di Kelurahan Rancaekek Kencana, Kabupaten Bandung mulai berdatangan ke bilik suara untuk memberikan hak suaranya dalam penentuan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat periode 2018 - 2023, Rabu (27/6/2018).

Berdasarkan pantauan Bisnis.comsejak dibuka pukul 07.00 WIB hingga pukul 09.00 WIB, suasana pencoblosan di TPS 01 Kelurahan Rancaekek Kencana tampak lengang. Tidak ada antrian untuk masuk ke bilik suara.

Namun, mulai pukul 09.00 WIB, ratusan warga mulai berdatangan. Hingga pukul 09.30 WIB, sebanyak 170 warga dari total 584 jumlah pemilih di TPS tersebut telah menggunakan hak suaranya.

Hari ini, warga Jawa Barat (Jabar) akan menentukan pemimpinnya untuk lima tahun ke depan. Total sebanyak 31.735.133 warga Jabar memiliki hak pilih dalam Pilgub kali ini.

Pilgub Jabar kali ini diikuti oleh empat pasangan calon gubernur dan wakil gubernur.

Pasangan calon nomor urut satu yakni Ridwan Kamil dan Uu Ruzhanul Ulum yang diusung oleh Partai Nasional Demokrat (NasDem), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura).

Pasangan calon nomor urut dua yakni Hasanudin dan Anton Charliyan yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Pasangan calon nomor urut tiga yakni Sudrajat dan Ahmad Syaikhu. Pasangan calon ini diusung oleh Partai Gerindra, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Amanat Nasional (PAN).

Kemudian, pasangan calon nomor urut empat adalah Deddy Mizwar dan Dedi Mulyadi yang diusung oleh Partai Demokrat dan Partai Golkar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Anggi Oktarinda
Editor : Annisa Margrit
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper