Kabar24.com, JAKARTA – Sebuah lukisan pemandangan karya seniman ternama asal Belanda, Vincent Van Gogh, yang dipamerkan di Paris Kamis (29/03) diperkirakan akan laku terjual senilai 3 juta-5 juta euro (sekitar Rp5 miliar-Rp8 miliar) ketika dilelang pada bulan Juni.
Pelelangan lukisan yang berjudul "Fishing Net Menders in the Dunes" tersebut akan menjadi karya pertama Van Gogh yang terjual di Prancis dalam lebih dari dua dekade.
Dibuat pada tahun 1882, awal karir seniman tersebut, lukisan minyak itu terinspirasi oleh pedesaan di sekitar Den Haag, kota di mana Van Gogh melewati periode pendek namun formatif dalam hal gaya artistiknya.
Dalam sepucuk surat untuk kakaknya Theo, Van Gogh menceritakan bagaimana dia tersentuh oleh sekelompok petani perempuan. Mereka terlihat menonjol dalam lukisan itu, bergerak di sekitar ladang dengan kepala yang ditutupi kain putih.
Lelang lukisan ini akan berlangsung di Paris mulai 4 Juni.
Kepada Reuters, pakar lelang Bruno Jaubert mengatakan bahwa makna dalam lukisan itu ditegaskan oleh fakta 25 tahun terakhir yang dilaluinya di sejumlah museum seni paling bergengsi di dunia.
“Mengapa? Karena itu adalah lukisan yang menandai periode penting dalam perkembangan Vincent Van Gogh. Ini adalah awal dari karirnya. Dan saat itulah ia menemukan semua kesempatan untuk melukis dan terutama cara membuat lukisan dalam minyak,” jelasnya.
Sebagai satu-satunya pemandangan yang dilukis seniman Belanda tersebut selama periode ini dalam karirnya, lukisan ini mengandung banyak elemen yang nantinya akan menjadi simbol karya Van Gogh.
Elemen tersebut di antaranya adalah langit tebal dan burung gagak, yang akan muncul kembali dalam mahakarya lukisannya berjudul "Wheatfield with Crows" pada tahun 1890.