Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Warga Denpasar Apresiasi Layanan Antar Jemput Jenazah

Program Pelayanan Antar Jemput Jenazah Gratis (Pantastis) yang merupakan inovasi layanan publik Pemkot Denpasar mendapat apresiasi warga.

Kabar24.com, DENPASAR—Program Pelayanan Antar Jemput Jenazah Gratis (Pantastis) yang merupakan inovasi layanan publik Pemkot Denpasar mendapat apresiasi warga.

Program yang dilaksanakan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Denpasar ini memberikan berbagai kemudahan warga yang sedang mendapatkan musibah maupun duk cita karena sanak saudara meninggal.

Program ‘Pantastis’ memberikan layanan mengantar jenazah menuju krematorium atau kamar jenazah rumah sakit di Denpasar maupun luar kota.

Kepala BPBD Kota Denpasar IB Joni Ariwibawa mengatakan keberhasilan program ‘Pantastis’ ini tak lepas dari kerja sama semua pihak dan kesigapan personel yang melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.

Dia berupaya terus melakukan evaluasi program ‘Pantastis’ agar apa yang menjadi kebutuhan warga Kota Denpasar dapat dilayani dan dipermudah.

“Kami akan terus mengevaluasi program Pantastis ini sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat berjalan maksimal,” katanya, Senin (26/3/2018).

Saat ini, BPBD Kota Denpasar memiliki dua armada ambulans yang siap 24 jam di Pos Juanda dan Pos Mahendradata untuk melayani warga. Pada Juni mendatang bakal ditambah dua armada ambulans untuk meninmgkatkan pelayana kepada warga.

Dikutip dari rilis, I Made Sutapa, seorang warga Banjar Tainsiat, Denpasar Utara yang menggunakan layanan Pantastis untuk mengantarkan jenazah familinya, mengaku sangat terbantu dan tidak kengingungan saat membutuhkan ambulans.

Ia berharap program ini tetap dijaga dan ditingkatkan, jika perlu segera ditambah armada dan personelnya.

“Saya berharap program ini terus dikembangkan karena masyarakat menengah ke bawah sangat membutuhkan layanan seperti Pantastis ini,” katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper